SuaraJogja.id - Kembali beredar kabar bahwa PSIS sedang mengincar salah satu pemain Persebaya Surabaya. Sebelumnya, tim Laskar Mahesa Jenar sudah mendapatkan tanda tangan Oktavianus Fernando ingin memboyong adiknya, Marselino Ferdinan dari Persebaya. Kemudian mencuat kabar bahwa manajemen PSIS juga ingin memulangkan Ernando Ari Sutaryadi ke Semarang.
Selain Oktavianus Fernando, PSIS Semarang juga berhasil mendatang dua bintang asing yang musim lalu berseragam Persebaya Surabaya yakni Taisei Marukawa dan bek kokoh Ali Sesay.
Ketertarikan PSIS untuk memulangkan Ernando Ari ke kampung halamannya Semarang, tak lepas dari penampilan gemilang yang dia tunjukkan selama perhelatan SEA Games 2021 di Vietnam bersama Timnas Indonesia U-23 di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Nama Ernando Ari kembali mendapatkan sorotan publik pecinta bola tanah air usai membantu skuad Garuda Muda meraih medali perunggu SEA Games ke-31. Penampilannya yang ciamik mampu menggagalkan dua tendangan penalti pemain Malaysia di babak adu penalti pada Minggu (22/5/2022).
Baca Juga: Dikalahkan Arema FC, Pelatih PSIS Semarang Akui Hadirnya Suporter Bikin Pemain Muda Grogi
Saat ini Ernando Ari sedang berseragam Persebaya Surabaya. Dia bergabung dengan tim Bajul Ijo sejak 5 Januari 2020 dan kontraknya akan habis 31 Desember 2022 akhir tahun ini. Namun beredar kabar jika PSIS berminat menggunakan jasanya untuk menjaga gawang Laskar Mahesa Jenar musim 2022-2023.
Ernando Ari Sutaryadi merupakan putra daerah asli Semarang yang mengawali karir profesionalnya dengan Persebaya Surabaya junior. Namanya pertama kali dikenal oleh publik saat dia membawa Timnas U-16 asuhan Fakhri Husaini juara piala AFF usai kalahkan Thailand melalui babak adu penalti.
Kemudian Ernando Ari juga dipercaya oleh Shin Tae-yong untuk berseragam Timnas Indonesia U-19 dan terbaru menjadi tulang punggung di bawah mistar gawang Timnas U-23 selama berlaga di SEA Games ke-31 di Vietnam.
Mencuatnya kabar PSIS Semarang ingin mendapatkan tanda tangan Ernando Ari langsung mendapatkan tanggapan serius dari suporter setia Persebaya Surabaya, Bonek Mania.
"Jgn mau ernando km dulu dicampakan PSIS," kata salah satu netizen.
Baca Juga: Dendi Santoso Cetak Dua Gol, Arema FC Kalahkan PSIS Semarang 2-0 di Laga Uji Coba
"Dalam sepak bola yg paling setia cuman suporter fanatiknya.. Nyantei aja dulur² pemain dtg dan pergi biasa.. Lagian cuman rumor yg lebih sulit itu menjaga persaudaraan dgn antar suporter. Masalah transfer pemain adalah hal yg lumrah dalam sepak bola tidak perlu di besar²in yg bisa merusak hubungan baik antar suporter 1000% ane masih percaya andhika + satria tama tidak kala bagus sama nando dan pemain²muda yg sekarang sdh memasuki masa matang dlm permainan sepak bolanya.. 100% yakin persebaya masuk 3 besar bahkan bisa² juara," ungkap salah seorang Bonek.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
-
Dari Surabaya, Ernando Ari Kirim Doa Menyentuh Kalbu untuk Timnas Indonesia
-
Ernando Ari Optimis Indonesia Raih 3 Poin, Minta Rekannya Waspadai Hal Ini
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi