SuaraJogja.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan datang ke UGM, Rabu (25/05/2022). Kehadirannya ke Jogja itu, ia tengah berkomunikasi dengan UGM dalam membantu perencanaan, penataan, dan revitalisasi ruang terbuka hijau di kawasan komplek Kemayoran Jakarta.
Ditanya soal munculnya baliho yang bertebaran di DIY, Anies mengaku tidak tahu menahu. Padahal baliho bergambar wajahya dengan logo Partai Nasdem mulai bermunculan di sejumlah wilayah di DIY.
Sebut saja baliho Anies mengenakan blangkon di Jalan Wates km 7, Gamping, Sleman. Di baliho tersebut tertulis DPW Partai NasDem DIY serta Forum Relawan Yogyakarta untuk Anies Baswedan. Baliho serupa lainnya juga terpasang di Jalan Laksda Adisucipto, Kalongan, Maguwoharjo, Depok,Sleman.
"Oiya to, wah malah saya belum lihat [baliho]. Baru dateng [ke Jogja]," ujarnya, Rabu.
Anies mengungkapkan, dirinya saat ini tengah fokus menuntaskan persoalan di Jakarta alih-alih bergabung ke partai politik (parpol). Dia beberapa bulan terakhir juga menuntaskan program yang dikerjakannya karena masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta akan habis beberapa bulan kedepan.
Apalagi dalam waktu tidak lama lagi akan dilakukan grand launching Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara. Selain itu akan menyelesaikan pembangunan Taman Ismail Marzuki sebagai pusat kebudayaan.
"Jadi saya masih konsentrasi di situ. Nanti kalau itu sudah selesai baru memikirkan tahap berikutnya," ungkapnya.
Anies menambahkan, dia akan menyelesaikan jabatannya di DKI Jakarta pada November 2022 mendatang. Setelah itu dia akan istirahat sebentar baru kemudian menentukan kegiatan politiknya.
"Ya nanti break dulu lah sebentar. Habis itu baru. Keinginan untuk masuk parpol ? ada keinginan menuntaskan ke Jakarta sampai habis," imbuhnya.
Baca Juga: Profil Ova Emilia, Rektor UGM yang Baru Periode 2022 - 2027
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
-
Pendidikan Hotma Sitompul: Lulusan UGM, Disertasi Bongkar Ide Soal Aset Koruptor
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja