SuaraJogja.id - Laka laut kembali terjadi di pantai selatan Yogyakarta tepatnya di Pantai Congot, Kapanewon Temon, Kulon Progo pada Selasa (31/5/2022) sore. Satu orang masih dalam pencarian setelah dinyatakan tenggelam.
Personil SRI Wilayah V Kulon Progo, Samsudin membenarkan informasi tersebut. Disebutkan laporan sendiri diterima baru pada pukul 16.00 WIB tadi.
"Kejadiannya kurang lebih pukul 14.00 WIB, tapi baru dilaporkan ke kami pukul 16.00 WIB sore tadi," kata Samsudin dikonfirmasi awak media, Selasa (31/5/2022).
Disampaikan Samsudin, kronologis peristiwa itu berawal saat tiga orang remaja sedang bermain air di kawasan Pantai Congot siang itu. Namun seketika ada ombak besar datang hingga menerpa tiga remaja tersebut.
Baca Juga: Suasana Pemakaman Buya Syafii Maarif di Kulon Progo, Dihadiri Ratusan Pelayat hingga Menteri
"Dari informasi yang kami dapat, ada 3 anak-anak SMP sedang main air, cari undur-undur gitu. Terus mereka naik batang pisang tapi malah kena ombak," ungkapnya.
Dari sana dua remaja berhasil selamat dari gulungan ombak tersebut. Namun nahas satu remaja lain ikut terseret ombak hingga tenggelam.
Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan satu remaja itu bernama Anang Setiawan (13), warga Tangkisan III, Kalurahan Hargomulyo, Kapanewon Kokap.
"Dua anak berhasil selamat sedangkan satu tenggelam dan sekarang sedang dalam pencarian," terangnya.
Saat ini Tim Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) Wilayah V Kulon Progo langsung dikerahkan untuk melakukan pencarian korban. Pencarian sendiri masih dilakukan sekitar lokasi kejadian.
Baca Juga: Berjalan Khidmat, Ratusan Pelayat hingga Menteri Hadiri Pemakaman Buya Syafii Maarif di Kulon Progo
"Kami juga terjunkan perahu (jukung) untuk sisir perairan," tandasnya.
Berita Terkait
-
Turis Malaysia Selamatkan Pria Tenggelam di Air Terjun Sri Lanka, Videonya Viral!
-
Kapal Pukat Tenggelam di Perairan Korea Selatan: 4 Tewas dan 6 Hilang Termasuk WNI
-
Diduga Jadi Penyebab Pelajar Tenggelam di Pantai Drini, Ini Bahaya Rip Current yang Mengancam
-
Apa Itu Rip Current di Pantai Selatan Yogyakarta? Ini Tanda-Tanda Bahayanya
-
Daftar Nama Korban Siswa SMP 7 Mojokerto yang Terseret Ombak Pantai Drini Gunungkidul
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Diduga Keletihan, Kakek Asal Playen Ditemukan Tewas Tertelungkup di Ladang
-
Berhasrat Amankan Tiga Poin, Ini Taktik Arema FC Jelang Hadapi PSS Sleman
-
Para Kepala Daerah Terpilih Jalani Cek Kesehatan Jelang Pelantikan, Kemendagri Ungkap Hasilnya
-
Gali Potensi Buah Lokal, Dinas Pertanian Kulon Progo Gelar Heboh Buah
-
Bawa Celurit di Jalanan, 3 Remaja di Bantul Diamankan Warga