SuaraJogja.id - Kisah cinta Raline Shah sungguh tak diduga-duga. Sebagai artis sukses, kaya raya, pintar dan punya paras cantik, siapa sangka kalau dia pernah ditolak seorang cowok.
Fakta ini terungkap saat aktris 37 tahun itu menjadi bintang tamu di acara Tonight Show Premiere yang tayang di YouTube pada Sabtu (4/6/2022).
Desta, Vincent dan Hesti penasaran dengan kisah percintaan Raline Shah yang tampak sempurna di mata banyak orang. Hingga mereka bertanya apakah dia pernah patah hati karena ditolak cowok.
"Pernah nggak ditolak sama cowok?" tanya Desta kepo yang sebelumnya sudah menyanjung selangit Raline Shah karena punya wajah cantik dan karier yang bagus.
Raline langsung blak-blakan kalau dia pernah ditolak cintanya oleh cowok. Meski tak menyabut kapan dan siapa cowok tersebut.
"Ya pernah sih ditolak sama cowok," ucap Raline jujur. "Pedih sih sakit," tambahnya.
Hanya saja Vincent, Desta dan Hesti langsung tak percaya itu pernah terjadi pada seorang Raline Shah. Bahkan Hesti nyeletuk kalau dia emosi dengar ada cowok yang menolak cinta Raline Shah.
"Kok gue yang nggak terima ya," timpal Hesti.
Raline kemudian memberikan gambaran gampang kenapa dirinya bisa ditolak cowok meski dianggap sempurna oleh cowok-cowok lain.
Baca Juga: 3 Pelajaran yang akan Didapat saat Pernah Merasakan Ditolak, Ada Positifnya!
"Tapi menurut aku setelah aku pahami, orang itu ada yang nggak cocok gitu. Mungkin kita es krim cokelat paling enak tapi sebenarnya dia nyari strawberry gimana dong," katanya.
Lebih lanjut dia mencoba menjadi dirinya apa adanya tak peduli orang yang disukainya menyukainya balik atau tidak.
"Makanya kita harus improv, jadi enak di versi kita. Jadi diri kita apa adanya. Kalau lu nggak suka itu urusan lu," bebernya.
Tambahan informasi, Raline Shah memang jarang terbuka dengan kehidupan asmaranya. Dia lebih suka berbagi pengalaman karier dan prestasinya di dunia akting.
Dia hingga hampir berusia kepala empat juga belum terlihat menggandeng pasangan. Namun pertemannya tak hanya sekitaran artis Indonesia, dia berteman baik dengan beberapa artis Korea hingga Hollywood yang bikin netizen makin iri.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Berumur 37 Tahun, Raline Shah Sering Diminta Ortu untuk Menikah: Semua Ada Waktu dan Porsinya
-
Masuk Best Fashion Vogue, Intip Gaya Busana Raline Shah di Red Carpet Festival Film Cannes 2022
-
Ngomongin Jodoh Bareng Luna Maya, Raline Shah: Cowok Tuh kayak Dessert Saja Sih
-
OOTD Fantastis Senilai Rp2,5 Miliar, Gaya Mewah Raline Shah saat Melenggang di Festival Film Cannes 2022
-
Raline Shah Perkenalkan Brand Kecantikan Lokal di Karpet Merah Cannes Film Festival 2022
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas