SuaraJogja.id - Tepat pada 8 Juni 2022, umat Hindu sedang merayakan Hari Raya Galungan. Lalu 10 hari nanti, yakni pada 18 Juni nanti akan dirayakan Hari Raya Kuningan.
Hari Raya Galungan ini merayakan hari kemenangan kebenaran (Dharma) melawan kejahatan (Adharma). Perayaan terlihat lebih semarak dirayakan di Pulau Dewata, Bali.
Akun TikTok @otw_melali yang kerap membagikan konten pariwisata di Bali ini mengunggah video perayaan Hari Raya Galungan di Desa Penglipuran.
Terlihat warga lokal berpakaian kebaya bali dan melakukan sembahyang di sekeliling desa. Suasana desa yang tenang dan teduh juga terekam di dalam video.
Desa Penglipuran adalah salah satu destinasi wisata wajib saat bepergian ke Bali. Desa wisata ini terlihat semakin semarak saat Hari Raya Galungan. Hiasan janur berbaris menjulang menambah keindahannya.
Pada video tersebut juga terlihat beberapa turis yang berkunjung, serta orang-orang yang berhenti untuk mengabadikan momen tersebut.
"Selamat hari raya galungan umat Hindu Sedharma salam dari Lampung," tulis salah satu netizen.
"Suasananya bikin adem," timpal netizen lain.
"Rahajeng mewali kakak, salam dari bali nggih," balas netizen satunya.
Baca Juga: Video Marah-marahnya Viral dan Bikin Netizen Penasaran, Reza Rahadian Buka Suara
"Desa terbersih di dunia. Berkali-kali ke sana gak bosan woi apalagi hutan bambunya yang di atas," ungkap salah satu netizen yang mengapresiasi pemandangan Desa Penglipuran.
Kolom komentar dipenuhi tulisan-tulisan ucapan selamat hari raya untuk umat Hindu, sekaligus memuji pemandangan asri desa ini.
Kontributor SuaraJogja: Gabrella Seilatuw
Berita Terkait
-
Liburan Kenaikan Kelas Sampai Kapan? Cek Jadwal Libur di Pulau Jawa dan Bali
-
Cantik Natural, Intip Gaya Busana Maria Selena, Puteri Indonesia 2011 yang Tinggal di Bali
-
Sejarah Hari Raya Galungan dan Perhitungan Tanggal Peringatannya
-
Sembahyang Hari Raya Galungan Usai, Mangir Lor Langsung Diguyur Berkat lewat Hujan
-
Sebagian Wilayah NTB Berpotensi Diguyur Hujan di Hari Raya Galungan
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Gustan Ganda di Sidang Tipikor: Dana Hibah Pariwisata Bukan Strategi Pemenangan Pilkada Sleman 2020
-
UU Keistimewaan DIY Tinggal Cerita Sejarah, GKR Hemas Desak Masuk Pembelajaran Sekolah
-
PSIM Yogyakarta Lepas Kasim Botan, Manajer Tim Spill Pemain Asing Baru
-
Isu Reshuffle Kabinet Kian Menguat, Akademisi Nilai Menteri Sarat Kritik Layak Jadi Evaluasi
-
Tampil Gaya dengan Budget Rp80 Jutaan: 3 Mobil Bekas 'Aura Masa Kini' yang Wajib Dilirik!