SuaraJogja.id - Sebuah video viral di media sosial Instagram memperlihatkan seorang kurir shopee food ikut serta mengamankan jalanan saat rombongan polisi tengah lewat. Peristiwa yang cukup unik sehingga membuat warganet yang menyaksikan video tersebut sampai salfok dan merasa heran.
Dalam video yang diunggah akun @newdramaojol.id ini terlihat rombongan polisi tengah melaju di jalanan yang sedang ramai, sehingga membuat suasana jalan tersebut sedikit macet.
Rombongan tersebut terdiri dari sejumlah sepeda motor dan mobil tank ini serta membawa persenjataan lengkap. Tidak diketahui kemana tujuan rombongan polisi berseragam lengkap tersebut.
Melihat hal tersebut, salah satu juru parkir di jalanan tersebut ikut membantu lajunya jalanan agar tidak terjadi hambatan dan tumpukan pengendara karena adanya rombongan tersebut.
Namun yang membuat warganet salfok adalah salah satu kurir Shopee Food yang ikut masuk mengamankan jalanan.
Kurir Shopee Food yang mengenakan baju berwarna orange ini ikut turun ke jalan untuk membuat jalanan kembali lancar. Sebuah pemandangan yang tidak biasa karena kurir biasanya bertugas mengantarkan makanan dari lokasi penjual, sampai pembeli.
Tidak hanya kurir Shopee Food yang turun ke jalan dan ikut melancarkan jalanan, namun dalam video yang viral tersebut kurir ini mengatur sambil membawa sebuah HT.
Bawaan kurir Shopee Food ini lantas membuat warganet curiga dengan profesi aslinya. Unggahan video tersebut lantas membuat warganet penasaran dan menuliskan sejumlah komentar di Instagram.
“Pak, tolong anggotanya diperhatikan kesejahteraannya, bela-belain cari sampingan,” tulis salah satu warganet.
“Diam menunggu orderan, bergerak ikut pengamanan,” komentar salah satu warganet lainnya.
“Jadi mulai sekarang kalo ada driver ojol nongkrong di bwh pohon,tp ga bunyi" hpnya,trus tau" dia ngeluarin ht atau tau" pergi kabur ngebut perlu diwaspadai,” komentar salah satu warganet di Instagram.
“Shopee cod shopee cod interogasi di tempat,” tulis komentar warganet di Instagram.
Unggahan video seorang kurir Shopee Food ikut mengamankan rombongan polisi sambil membawa HT ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 4 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Kurir Narkoba Ditangkap di Bandara Hang Nadim Batam, Masukkan Sabu dalam Dubur
-
Nama Sekolah di Madiun Ini Bikin Bingung, Warganet Dipaksa Garuk-garuk Kepala
-
Cara Daftar Driver Shopee Food, Tak Perlu Bawa Penumpang Berat-berat
-
Viral Driver Shopee Food Berikan Celana Kolor untuk ODGJ Telanjang di Bandung
-
Ratusan Pelamar Driver Shopee Food Tangerang Dibubarkan, Bikin Kerumunan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja