SuaraJogja.id - Musikus Anji Manji mendadak menuai pro kontra setelah mengungkapkan pendapatnya terkait ganja di akun sosial medianya pada Minggu (12/6/2022). Anji mengunggah potret dirinya yang satu tahun lalu menjadi tersangka atas kasus narkoba karena memakai ganja.
Dia kembali membahas alasannya dulu memakai ganja karena menurutnya bermanfaat. Hanya saja dirinya mengaku kapok memakai ganja di Indonesia karena berakhir di penjara dan direhab.
"Menurut saya, penjara dan rehab tidak membuat seseorang kapok karena esensi atau ajaran di dalamnya tapi karena keadaannya yang menyedihkan/menakutkan. Ada yang perlu dibenahi dari sistem rehab di Indonesia. Saya akan bicara tentang ini lain kali," bebernya.
Pria bernama lengkap Erdian Aji Prihartanto ini juga mengunggah pernyataan komika Pandji Pragiwaksono yang membahas soal ganja legal di beberapa negara. Bahkan di Malaysia juga sudah legal untuk medis.
Ada juga beberapa postingan soal pemerintah Thailand melegalkan ganja dan bagaimana regulasinya. Serta terakhir beberapa judul film dokumenter terkait ganja agar tak langsung menyalahkan orang yang memakainya.
Meski menurutnya ganja bermanfaat namun dia menegaskan kalau siapa saja yang masih pakai ganja di Indonesia seharusnya berhenti.
"Saya sudah berhenti memakai Ganja di Indonesia. Saya juga menghimbau Teman-teman jangan lagi memakai Ganja di Indonesia. Karena hukumnya masih melarang. Percayalah, kehidupan penjara dan rehab sangat tidak enak," ungkapnya.
Kemudian Anji secara blak-blakan berharap Indonesia juga bisa melegalkan ganja untuk kesehatan.
"Semoga Indonesia segera melegalkan Ganja untuk kesehatan/medis dan semoga Ganja tidak lagi masuk golongan 1 dalam UU Narkotika," pungkasnya.
Baca Juga: Anji Kritik Sistem Rehab di Indonesia, Berharap Ganja Segera Dilegalkan
Sontak saja postingan Anji ini diserbu netizen. Ada yang sependapat namun tak jarang yang menghujat.
"Ganja tidak membuat seseorang bertindak kriminal, termasuk bang Anji. Hukum yang menjadikannya terlihat sebagai kriminal. Kami tahu bang Anji sudah punya karya dan akan terus berkarya dengan atau tanpa ganja.
Terimakasih udah share terus hal-hal baik, semoga sehat selalu untuk bang Anji dan keluarga! #weedan_id," komentar netizen.
"Kalo saya setuju ganja dilegalitaskan, dengan syarat miras apapun jenisnya di larang.kalo miras dihapus izinnya saya setuju ganja dilegalkan. karena banyak kasus pemerkosaan, kriminal, kekerasan umum,KDRT dll itu ada berbau bau miras.jadikan hukum jual miras dan mengkonsumsi miras diberatkan," komentar netizen lain.
"Legalize ganja adalah obat yang dikasih tuhan untuk kebaikan alam dan manusia," komentar netizen lain. "Perlu digaris bawahi "Untuk Kesehatan" yes," tambah yang lain.
"Terus, pengen ganja dilegalkan juga kayak negara lain? Udah pernah liat di film-film efek orang pada ngeganja fly high semua, mau kayak begitu? Artis keblinger," celetuk netizen.
"Pindah negara lain aja bang ribet amat," timpal yang lain.
"Masih ada hal lain yang lebih baik dan bermanfaat bisa dishare seorang publik figur disosmednya, nggak harus hal yang jelas-jelas dari dulu sudah dilarang di negara ini," ujar netizen lainnya.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Pilih Gabung AKSI, Anji Bantah Bela Ahmad Dhani: Dia Sudah Mapan dan Kaya
-
Anji Sentil Musisi Pemohon Uji Materi UU Hak Cipta, Gunakan Pendapat Indra Lesmana
-
Pamer Chat Biduan yang Izin Bawa Lagunya, Anji Kicep Kena Skakmat Ari Lasso
-
5 Artis Jalani Ramadan Tanpa Pasangan, Ada Ria Ricis Hingga Asri Welas
-
Berapa Pengikut Anji di Medsos? Tak Diajak Gabung di VISI Karena Mungkin Kurang Terkenal
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
Pilihan
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
Terkini
-
Kecelakaan KA Bathara Kresna Picu Tindakan Tegas, 7 Perlintasan Liar di Daop 6 Ditutup
-
Arus Balik Pintu Masuk Tol Jogja-Solo Fungsional di Tamanmartani Landai, Penutupan Tunggu Waktu
-
AS Naikan Tarif Impor, Kadin DIY: Lobi Trump Sekarang atau Industri Indonesia Hancur
-
Petani Jogja Dijamin Untung, Bulog Siap Serap Semua Gabah, Bahkan Setelah Target Tercapai
-
Guru Besar UGM Diduga Lecehkan Mahasiswa, Jabatan Dicopot, Status Kepegawaian Terancam