SuaraJogja.id - Pakar virologi molekuler Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) UGM Aris Haryanto menyatakan bahwa virus penyebab penyakit mulut dan kuku (PMK) dapat bertahan dalam berbagai kondisi. Hal itu yang membuat penanganan dan antisipasi harus dilakukan secara serius.
Ia menyebut bahwa virus penyebab PMK dapat bertahan di luar tubuh hewan penderita selama 2 minggu. Kemudian virus itu juga tahan berbulan-bulan dalam semen, epitel, kelenjar limfa serta makanan produk asal hewan serta olahannya.
"Virus penyebab PMK juga tahan terhadap kekeringan dan angin. Hewan penderita PMK dapat mengeluarkan virus baru selama 50 jam dan menular ke ternak lain di sekitarnya pada radius 100 km," kata Aris dalam keterangannya, Sabtu (18/6/2022).
Tidak hanya itu, disampaikan Aris bahwa hewan penderita atau yang sudah terpapar PMK dapat bertindak sebagai carrier dam waktu cukup lama. Setidaknya virus itu dapat bertahan selama 8-24 bulan.
Baca Juga: Meski ada Penutupan Pasar Hewan, Pasokan Daging Sapi di Kudus Masih Lancar
Penularan PMK sendiri, kata Aris dapat terjadi melalui kontak langsung hewan penderita dengan hewan lain yang lebih rentan. Selain itu bisa juga melalui kontak tidak langsung dari alat atau sarana transportasi.
Bahkan manusia yang sudah terkontaminasi virus PMK pun juga dapat menularkan ke hewan. Selain juga penyebaran dapat terjadi melalui udara.
"Penyebaran melalui udara dapat menjangkau sejauh 170 km di darat dan 250 km di laut," ujarnya.
Terdapat beberapa gejala yang diderita hewan ternak ketika terpapar PMK. Mulai dari demam tinggi, nafsu makan hilang, produksi air liur secara berlebihan.
Selain itu hewan ternak juga terlihat memiliki atau terbentuknya lepuh-lepuh berisi cairan pada mukosa mulut, hidung, bibir, dan lidah. Kemudian juga muncul lesi pada kaki, kuku, sela jari.
Baca Juga: Cegah PMK Jelang Idul Adha, Mentan Syahrul Yasin Limpo Pimpin Vaksinasi di Sukoharjo
Hal itu membuat hewan enggan bergerak hingga pincang. Kemudian dibarengi juga dengan kuku yang mengelupas.
Berita Terkait
-
H-2 Lebaran, Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta Mulai Menurun
-
WFA Jadi Kunci Sukses Urai Kepadatan Mudik Lebaran 2025? Menko PMK Ungkap Faktanya
-
Dari Mudik Gratis Hingga Diskon Tarif Tol, Ini Cara Pemerintah Pastikan Arus Lalu Lintas Lancar
-
Menko PMK Pratikno Sentil Kepala Daerah: Pembangunan Jalan Jangan Sampai Bikin Banjir!
-
Mudik 2025: Pemerintah Siapkan Kejutan! Diskon Tol dan Aplikasi Mudik Gratis Jadi Andalan?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin