SuaraJogja.id - Bila punya usaha sendiri, wajar saja kalau mertua hendak datang berkunjung dan melihat usaha kita. Hal yang sama juga dialami oleh WB Afriyanto. Sang ayah mertua datang dan berkunjung saat ia sedang berjualan.
Video momen saat sang ayah mertua berkunjung tersebut diunggahnya ke TikTok (18/6/2022) di akunnya @susujahemerah02. Bukan momen haru yang terekam oleh kamera, tapi justru momen lucu dan menggemaskan.
Dalam video tersebut terlihat suasana jualan pemilik akun. Malam hari, gerobak, lampu menyala terang, dan tampak sang ayah mertua yang sedang berdiri di balik gerobak. Beliau juga terlihat rapi dengan setelan batik dan memakai peci.
Beberapa saat sang ayah mertua masih terlihat berdiri dengan tenang sambil menengok ke kanan dan ke kiri. Tapi sang ayah mertua lalu mengangkat tangannya dan menyentuhkannya sendiri ke dandang yang ada di atas gerobak.
Baca Juga: Main Layangan Malam Hari, Ekspresi Kebingungan Bocah Ini Jadi Sorotan
Tidak berapa lama setelah tangannya menyentuh dandang, sang ayah mertua buru-buru menarik tangannya lagi. Ini karena dandang tersebut memang dalam keadaan panas. Wajah sang ayah mertua terlihat kaget namun berusaha untuk tidak terlihat kikuk.
“Bapak mertuaku lagi main ke tempat jualanku, dan dandang itu panas,” tulis @susujahemerah02 sang pemilik video tersebut.
Tingkah lucu sang ayah mertua ini dengan cepat mendapat komentar dari netizen. Tentu saja komentarnya membahas tentang lucunya tingkah sang ayah mertua ini.
“Ya Allah Bapakkkkkk,” tulis @zxcvb.
“Ya Allah mau kasihan tapi lucu,” tulis @melatiliyana.
Baca Juga: Viral Driver Ojol Dapat Smartphone Bekas Teman, Ekspresi Bahagianya Bikin Haru
“Entah siapa yang salah wkwkwkwk,” tambah @funqalafu.
“Lucu banget bapak,” tulis @cylnophilee_.
“Bapak lagi nyoba ilmu kebalnya,” timpal @widya_real.
“Sehat selalu untuk mas dan keluarga,” tulis @widinurmansyah mendoakan pemilik akun juga sang ayah mertuanya, dan keluarganya.
“Gue kira lagi jualan,” tulis @diabrando.
“Lagi nengokin anaknya bang yang di perantauan,” balas @susujahemerah02 pada komentar @diabrando.
“Kasih termometer bang, pasti keren,” @imronwahyudi ikut menimpali dengan jenaka.
“Usia segitu memang lagi lucu-lucunya,” tambah @iribilangbos6472.
“Antara saking sayangnya anak sih, dagangan anak disentuh,” begitu pendapat @momzahra dengan tingkah sang ayah mertua.
Kontributor : gabrella seilatuw
Berita Terkait
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Minum Cokelat Panas dan Teh Hijau Bisa Tangkal Stres? Ini Penjelasannya
-
Komunitas Womanpreneur Dorong Kerjasama Pelaku Usaha Perempuan Indonesia Dengan Importir Inggris
-
Calon Anak Usaha FUTR Gandeng Raksasa Konstruksi China, Bidik Proyek Energi Hijau
-
Dongkrak Ekonomi Pesisir, Pelindo Adakan Pelatihan Pemasaran BUMMas
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini
-
Musnahkan Kemiskinan Ekstrem di DIY, Pemerintah Gelontorkan Dana Rp446 Miliar
-
Dokter Spesialis Anak: Orang Tua Perlu Contohkan Hidup Sehat Cegah Anak Kecanduan Gula
-
Bawaslu Sleman Dalami Laporan Politik Uang di Seyegan, 3 Orang Dilaporkan