SuaraJogja.id - Seorang warganet memperlihatkan sebuah video penampakan seekor kucing yang memiliki ekor panjang, Video itupun bikin heboh publik lantaran wujudnya yang tak lumrah.
Dalam video yang diunggah akun @paguyonan di media sosial di Instagram terlihat warganet menemukan kucing dengan wujud yang tak biasa.
Kucing berwarna hitam tersebut bersembunyi di bawah tangga rumahnya. Kucing tak biasa tersebut berada di kegelapan kolong tangga.
Terlihat kucing berwarna hitam tersebut tak biasa karena memiliki ekor yang panjang berwarna hitam.
Baca Juga: Viral Nenek Penjual Bubur Manis Campur, Keramahannya Buat Pelanggan Jadi Betah
Ekornya yang panjang tersebut menjulur hingga keluar di area bawah kolong tangga. Sedangkan pemilik rumah tersebut menemukan kucing tersebut hanya duduk terdiam di bawah kolong tangga.
Tidak hanya warganet, pemilik rumah yang melihat penampakan kucing tersebut kebingungan dengan jenis kucing apa yang tak biasa ini.
Pemilik rumah tersebut berusaha memperjelas penampakan kucing dengan ekor panjang ini dalam video.
Selain itu, para pemilik rumah heboh untuk mengeluarkan kucing tersebut dari kolon tangga agar lebih jelas jenis kucing apa dengan ekor panjang ini.
Unggahan video tersebut lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet di Instagram. Tidak sedikit warganet yang mengira kucing tersebut salah satu spesies unik di Indonesia.
Baca Juga: Viral Shin Tae-yong Belajar Bahasa Indonesia, Pakai Peci dan Ucapkan Selamat Lebaran
Namun nggak sedikit yang mempertanyakan jenis kucing apa dengan ekor panjang yang ada di video viral tersebut.
“Marsupilami kah?” tanya salah satu warganet di kolom komentar.
“Marsupilami itu buntutnya bisa buat mukul,” komentar salah satu warganet.
“Udah kaya buntut layangan ponakan aku puanjang,” tulis komentar warganet lainnya.
“Mungkin ekor extension,” komentar warganet lainnya.
“Rasanya pengen tarik itu buntut cm buat mastiin bener ga itu buntutnya,” tulis warganet lainnya dengan rasa penasaran.
“Agak horor ya buntutnya,” komentar warganet di Instagram.
Unggahan video seorang pemilik rumah menemukan kucing dengan ekor panjang yang unik ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 3,3 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Tanda Kucing Kamu Sedang Stres dan Cara Mengatasinya
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Imbas Kecurangan Takaran BBM di Sleman, Bupati Perketat Sertifikasi Tera SPBU
-
Mendag Sidak SPBU yang Diduga Curang di Sleman, Rugikan Konsumen Rp1,4 Miliar per Tahun
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi