Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Senin, 27 Juni 2022 | 17:01 WIB
ekspresi pria saat bermain bakiak ini tuai sorotan publik. [repunnnzel / TikTok]

SuaraJogja.id - Keseruan saat lomba bakiak ini dibagikan oleh akun TikTok @repunnnzel (26/6/2022). Videonya dengan cepat viral, dan disukai lebih dari dua juta pengguna TikTok. Semua lantaran ekspresi dan skill pria yang terekam di dalam video.

Terlihat di dalam video tersebut tiga orang pria saling berbaris dan bergerak maju. Dua pria di depan jelas sekali sedang berjalan. Namun tidak dengan pria ketiga di belakang. Badannya terlihat stabil, tidak seperti berjalan.

Banyak warganet yang ikut berkomentar setuju kalau ia terlihat seperti sedang dibonceng naik sepeda motor. Ini karena tubuh bagian atas sang pria yang terlihat tidak banyak bergerak.

“Etah kenapa kok gua sangking bingung nya ampe muter vt ini berkali-kali,” tulis @vitarefli.

Baca Juga: Potret Nagita Slavina Dulu vs Sekarang Viral, Videonya Bikin Kesengsem

“Itu namanya basic skill guys, skill taunt,” tulis @cbywk.

“Gua kira naik motor, ternyata …,” tulis @rhadit.nation.

“Awal ngeliat, ku kira lagi di boncengin naik motor,” tambah @isynakarima.

“Gue kira naik motor, pantes yang depan heboh bener,” tulis @larikepantai.

“Kirain dibonceng, ternyata efek stabilizernya pro banget,” tambah @danker89.

Baca Juga: Viral Pria Cabuli Anak Kecil di Mall Bintaro Berakhir Damai, Kristo: Kalo Gini Terus Pedofil Makin Ga Takut

“Masnya punya stabilizer, makanya pandangannya bisa smooth gitu,” tulis @ab_rmdhn.

Warganet tidak hanya mengomentari kemampuannya menstabilkan badan. Ekspresi pria yang berjalan paling belakang itu juga lucu dan bikin geli. Tidak sedikit warganet yang terpingkal dengan ekspresi super fokus tersebut.

“Ekspresi muka yang di belakang lucu,” tulis @pitamanacombina.

“Abang yang belakang pasti lagi gagal fokus garagara keinget tadi pas berak tainya udh disiram apa belum jd ekspresinya gt dah,” canda @kaumkusam226.

“Tipe orang gak ngelawak tapi bikin orang ketawa liat ekspresi wajahnya,” tulis @anieramadhani94.

“Ngakak gue njir liat ekspresi muka Abangnya…,” tambah @davidputirulan ikut tertawa melihat ekspresi pria tersebut.

“Pasti dia paling humoris dan jd bahan di situ,” tulis @eldeas.

“Gini kalo orang pendiam di ajak ikut lomba,” tambah @endapakaya.

“Mesin Unej emang beda salam solver dari demisioner forwill VII A,” tulis @nasana_03 yang mengungkap ternyata ini adalah acara Fakultas Teknik Mesin Universitas Jember.

Kontributor : gabrella seilatuw

Load More