SuaraJogja.id - Perilaku sopir truk yang satu ini banjir pujian dari warganet. Sebab, di tengah kesibukannya karena harus pergi ke berbagai tempat untuk mengirimkan barang, ia masih menyempatkan waktu untuk berbagi rezeki dari apa yang dirinya miliki.
Sopir truk adalah pekerja yang menguras waktu dan tenaga. Selama berjam-jam mereka harus pergi ke lokasi tujuan untuk mengantarkan barang-barang yang berada di mobil mereka. Alhasil para sopir sering kesulitan melakukan berbagai aktivitas lain seperti halnya berbagi kepada sesama.
Akan tetapi, aksi sopir pria ini sukses menarik perhatian warganet. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @motivasi.dakwah, terlihat seorang sopir yang sedang menyetir dengan serius di jalan raya.
Sambil tetap menyetir, pria itu secara perlahan mengambil sesuatu di sebelah kirinya yang diketahui merupakan buah melon.
Baca Juga: Kakek-kakek Beli Mobil Pajero secara Cash, Gepokan Uang Langsung Dibawa Pakai Karung
Sopir truk besar itu pun mendekati truk lain dan ketika mobil sudah sejajar pria paruh baya itu menyodorkan melon keluar untuk diberikan ke mobil truk di sebelahnya.
Sadar mendapatkan buah melon, penumpang yang berada di truk tersebut membuka kaca dan mengambil melon itu sambil mengucapkan terima kasih kepada bapak tadi. Sementara itu tampak senyuman muncul di wajah sopir truk pemberi melon tadi.
Di akhir video diperlihatkan pula beberapa melon yang ada di dalam mobil, yang sepertinya akan diberikan pula oleh sopir truk dermawan ini.
“Indahnya saling berbagi,” bunyi keterangan di video.
Warganet yang menyaksikan video itu pun merasa kagum dengan aksi sopir truk tadi. Banyak yang memuji perilakunya yang tetap berbagi di sela-sela kesibukannya sebagai sopir.
Baca Juga: Viral Ibu Melahirkan Dalam Taksi Onlie di Kragilan Serang, Netizen Berebut Usulkan Nama Unik
“Masya Allah Swt, adem banget lihatnya. Sehat terus om,” ucap warganet.
“Masya Allah Swt, tetapi lain kali hati-hati pak karena memberikan buahnya saat mobil sedang berjalan,” saran warganet.
“Semoga rezeki bapak berkah. Sehat-sehat selalu. Kita gak tahu kebaikan apa yang membawa kita ke surga. Semua atas izin Allah Swt,” balas warganet.
“Adem melihat bapakknya. Senyumannya ikhlas dan pemberiannya,” tutur warganet.
Video bapak sopir truk yang berbagai sambil mengendarai truk ini pun viral. Videonya mendapatkan 19.218 likes dan ratusan komentar dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Fuji Ajak Gala Sky Berbagi dengan Anak Yatim, Netizen Kagum pada Pola Asuh Keluarga Haji Faisal
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
Musnahkan Kemiskinan Ekstrem di DIY, Pemerintah Gelontorkan Dana Rp446 Miliar
-
Dokter Spesialis Anak: Orang Tua Perlu Contohkan Hidup Sehat Cegah Anak Kecanduan Gula
-
Bawaslu Sleman Dalami Laporan Politik Uang di Seyegan, 3 Orang Dilaporkan
-
Pemkab Bantul Siapkan Data Anak Sekolah untuk Program Makan Bergizi
-
Ibunda Mary Jane Sambut Hangat Kabar Anaknya Segera Pulang