SuaraJogja.id - Seorang pria berinisial PTW (60), warga Jalan Bumijo Lor, Jetis, Kota Yogyakarta ditemukan tewas di rumahnya pada Rabu (13/7/2022) kemarin. Pria tersebut nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.
Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharjo membenarkan kejadian tersebut. Disebutkan bahwa peristiwa itu diketahui pada Rabu kemarin sekitar pukul 10.30 WIB pagi.
Korban sendiri pertama ditemukan oleh istri dan anaknya. Setelah anak dan istri pulang dari sebuah pusat perbelanjaan. Saat akan masuk istri dan anak mendapati posisi pintu dalam keadaan terkunci dari dalam.
"Lalu istri mencoba melihat keadaan di dalam rumah melalui jendela di samping pintu depan dan ternyata jendela bisa dibuka. Saat itu istri melihat korban (PTW) sudah tergantung dengan seutas tambang terbuat dari nilon warna kuning," kata Timbul dikonfirmasi awak media, Kamis (14/7/2022).
Baca Juga: Pastikan Tak Jual Seragam, SMPN 5 Jogja Manfaatkan Hibah Seragam Sekolah dari Kakak Kelas
Melihat hal tersebut, sang istri langsung masuk ke dalam rumah. Ia melompat melalui jendela untuk segera berusaha memotong seutas tambang tersebut. Namun nahas korban sudah tak bisa diselamatkan.
"Korban sudah meninggal dunia dan selanjutnya keluarga korban keluar rumah untuk minta tolong kepada tetangga dengan berteriak minta tolong," tuturnya.
Tidak lama setelah itu sejumlah warga datang ke lokasi untuk membantu korban. Disusul oleh personel gabungan dari pihak berwenang.
Tim dokter yang datang pun telah melakukan pemeriksaan terhadap korban. Dari situ korban juga sudah dinyatakan meninggal dunia.
Disampaikan Timbul, dari pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan maupun bekas penganiayaan dalam tubuh korban. Selanjutnya jenazah korban dibawa ke RS Panti Rapih untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Pawai Alegoris Harmoni Jogja Hadir Kembali, Catat Tanggalnya!
"Korban gantung diri diduga depresi karena mempunyai riwayat sakit jantung dan stroke. Sudah menahun tidak sembuh-sembuh, kurang lebih selama sekitar empat tahun," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
3 Rekomendasi Hampers Lebaran di Jogja untuk Berbagi Kebahagiaan
-
Rayakan Hari Perempuan Internasional, IWD Jogja Gelar Baca Bareng Karya Perempuan!
-
Jelang Arus Mudik, Jalan Tol Jogja-Solo Dipastikan Aman Dilalui
-
Kesehatan Mental di Asia Pasifik: Peran Komunitas dalam Mengatasi Depresi dan Kecemasan
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB