SuaraJogja.id - Tren Citayem Fashion Week sepertinya masih akan berlanjut. Anak-anak muda makin banyak berdatangan di daerah Sudirman. Penampilan dan gaya fashion mereka pun makin beragam.
Tidak ingin ketinggalan momen tersebut, anak Uya Kuya, Cinta Kuya juga tertangkap kamera sedang berada di Sudirman. Pemilik akun @tarunagile mengunggah video tersebut di TikToknya, Rabu (13/7/2022).
Video menangkap sosok Cinta yang berpakaian serba hitam dengan gaya gothic yang sangat kental. Ia memadukan atasan kasual dengan rok gaya victorian sebagai bawahan. Cinta juga mengenakan sepatu boots yang cukup tinggi.
Cinta terlihat datang ke Sudirman dengan beberapa temannya. Ia terlihat membaur dengan kerumunan pecinta fashion malam itu. Tampilannya yang chic juga dipuji oleh pemilik akun @tarunagile.
Menurutnya gaya Cinta Kuya benar-benar berdamage dan tidak ada obatnya. Keren dan cocok dengan dirinya.
“Damage cinta kuya nggak ada obat,” tulis @tarunagile pada caption video tersebut.
Pemilik akun juga menyempatkan diri untuk berjalan di depan Cinta. Wajahnya tersenyum sumringah, terlihat senang bisa melihat Cinta langsung.
“Serius cinta kuya? Pdhl pas hari sabtu gw ada nge videoin dia jir,” tanya @amelly_922 memastikan.
“Iya itu cinta kuya, liat aja vt dia pas pake baju itu,” tulis @wtrmel0nzz_ menjawab pertanyaan @amelly_992.
Baca Juga: Teuku Ryan Datangi Citayam Fashion Week, Potretnya Langsung Jadi Sorotan
Melihat video tersebut warganet juga ikut memberikan dukungan. Intinya agar para anak muda tidak takut berkarya dalam fashion mereka sendiri. Selama tetap menjaga ketertiban dan kebersihan di area Sudirman.
Warganet juga setuju kalau Sudirman jadi salah satu tempat yang membebaskan siapa saja memakai outfit yang mereka sukai. Suasananya disebut-sebut seperti di Jepang.
“Kayanya pake kostum unik apapun disana sah-sah aja deh,” tulis @litachanlai.
“Sekarang sudirman jadi kayak Jepang gitu loh.. di pinggir jalan banyak orang pakai kostum unik-unik, tpi justru itu malah jadi daya tarik wisatawan,” tambah @maminanirosita.
“Biarkan jadi keunikan indonesia, biarkan anak muda berkarya,” tulis @apaaaaa151.
“Gapapa kok disana rame, yg penting tetep aman dan jaga kebersihan yaaa adek adekk keren,” tulis @ardiyudhaa.
Berita Terkait
-
Teuku Ryan Datangi Citayam Fashion Week, Potretnya Langsung Jadi Sorotan
-
Harus dengan Resep Dokter, Obat Tidur untuk Insomnia Tak Bisa Dibeli Bebas
-
Kenalin Bonge, Remaja Bojonggede yang Lagi Viral
-
Heboh Obat Tidur yang Jadi Alat Pemerkosa Jerat Korban Dijual Bebas di Marketplace Ini
-
Viral Obat Bius Dijual Online, Apakah Perempuan Bisa Hamil Saat Diperkosa dalam Keadaan Tidur?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Hentikan Pemburu Rente, Guru Besar UGM Nilai Program MBG Lebih Aman Jika Dijalankan Kantin Sekolah
-
Satu Kampung Satu Bidan, Strategi Pemkot Yogyakarta Kawal Kesehatan Warga dari Lahir hingga Lansia
-
Malioboro Jadi Panggung Rakyat: Car Free Day 24 Jam Bakal Warnai Ulang Tahun ke-269 Kota Jogja
-
Lebih dari Sekadar Rekor Dunia, Yogyakarta Ubah Budaya Lewat Aksi 10 Ribu Penabung Sampah
-
Wisata Premium di Kotabaru Dimulai! Pasar Raya Padmanaba Jadi Langkah Awal Kebangkitan Kawasan