SuaraJogja.id - Bebek goreng merupakan salah satu santapan nikmat yang kerap membuat orang jatuh cinta. Tak heran, keberadaan nasi bebek Madura kerap dicari lantaran bumbu gurih meresap yang digunakan.
Seorang pria memberikan rekomendasi warung nasi bebek Madura yang sukses menggugah selera. Hal ini ia bagikan melalui akun Twitter @javafoodie_.
Nasi Bebek Barokah Cak Zaki merupakan warung makan yang ia rekomendasikan dalam cuitannya tersebut. Tentunya, di warung ini tersedia bumbu hitam khas Madura yang sangat sayang untuk dilewatkan.
Bukan rahasia lagi bahwa bumbu hitam di sajian bebek khas Madura memiliki cita rasa gurih yang bikin nagih. Sayangnya, di sejumlah warung makan, bumbu hitam yang diberikan hanya sedikit.
Baca Juga: Resep Bebek Madura Bumbu Hitam, Dijamin Maknyusss Cak!
Nasi Bebek Barokah Cak Zaki rupanya justru memberikan bumbu hitam sepuasnya kepada pelanggan. Tak heran hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi warung yang buka di Jalan Wonosari Kilometer 9, Sleman.
Bumbu hitam gurih yang disajikan terasa sangat lezat bahkan saat hanya disantap dengan nasi putih hangat. Cita rasa bumbu hitam ini semakin mantap ketika dipadukan dengan gurihnya bebek goreng yang dihidangkan.
Tak hanya itu, ukuran bebek goreng yang disajikan pun cukup besar dan memuaskan. Sambal yang disajikan pun terasa sangat pedas hingga membakar lidah.
Soal harga, Nasi Bebek Barokah Cak Zaki relatif masih cukup terjangkau. Dengan harga Rp24 ribu, pelanggan sudah bisa mendapatkan bebek goreng berukuran besar dengan rasa yang tak mengecewakan.
Pelanggan juga bisa memilih ingin menyantap bebek goreng dengan nasi putih atau nasi uduk. Ada pula menu lain yang bisa dicoba seperti ayam goreng, ati ampela, tahu, dan tempe.
Baca Juga: Mirip Kepala Dinosaurus, Bentuk Bebek Goreng Ini Bikin Ngakak Warganet
Untuk Anda yang enggan keluar rumah, Nasi Bebek Barokah Cak Zaki juga sudah melayani pesanan secara daring melalui aplikasi GoFood. Setiap harinya, warung sederhana ini buka mulai pukul 17.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
Terkini
-
Ini Biang Kerok Keracunan Makanan Bergizi Gratis Menurut Badan Gizi Nasional
-
Makan Bergizi Gratis Tanpa APBN? Ini Rahasia 1351 Dapur Umum di Seluruh Indonesia
-
Sebanyak 14 SPPG BUMDes di DIY Diluncurkan, Ekosistem Ekonomi Lokal Makin Dikuatkan
-
Jangan Skip Ini Bocoran Tempat Berburu DANA Kaget yang Terbukti Ampuh Dapatkan Saldo Rp100 Ribu
-
Pastikan Tak Ada Unsur SARA di Perusakan Nisan Makam, Polda DIY Beberkan Motif Pelaku