SuaraJogja.id - Indonesia menempati peringkat ke-25 dalam klasemen akhir perolehan medali The World Games 2022 yang bergulir di Birmingham, Amerika Serikat, pada 7-17 Juli dengan mengemas dua emas dan tiga perak.
Berdasarkan laman resmi The World Games 2022, Selasa, skuad Merah Putih menjadi negara kedua di Asia Tenggara yang meraih medali terbanyak di bawah Thailand yang berada pada urutan 18 dengan empat emas, tiga perak, dua perunggu.
Sedangkan Kamboja dan Vietnam menempati posisi 31 dengan sama-sama mengantongi dua emas. Filipina pada urutan 47 dengan satu emas, Singapura posisi 57 dengan satu perak, dan Malaysia urutan 69 mengantongi dua perunggu.
Adapun peraih medali terbanyak dalam ajang multievent non-olimpiade ini adalah Jerman dengan 24 emas, 7 perak, 16 perunggu. Kemudian tuan rumah, dengan 16 emas, 18 perak, dan 10 perunggu.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup A Piala AFF U-19 2022: Vietnam dan Thailand ke Semifinal, Indonesia Gugur
Indonesia tampil dalam World Games edisi ke-11 dengan menurunkan enam wakil dari dua cabang olahraga yakni wushu dan panjat tebing. Dengan skuad minimalis, Merah Putih berhasil mengemas lima medali. Hanya Alisya Mellynar dari cabang wushu yang belum mampu meraih hasil terbaik.
Dari cabang olahraga panjat tebing, Indonesia meraih satu emas dan perak melalui Veddriq Leonardo dan Kiromal Katibin yang turun pada nomor speed putra.
Kemudian wushu menyumbang emas melalui Edgar Xavier Marvelo yang bersaing pada nomor taulu changquan. Lalu dua perak masing-masing melalui Harris Horatius (taolu nanquan & nangun putra) dan Nandhira Mauriskha (taolu chanquan putri).
Pencapaian ini lebih baik dari The World Games edisi sebelumnya pada 2017 di Wroclaw, Polandia. Ketika itu, Indonesia wakil satu-satunya Ashari Fajri yang turun cabang panjat tebing nomor speed putra belum mampu meraih medali.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup Piala AFC 2022: PSM Makassar Lolos Sebagai Juara Grup, Bali United Tersingkir
Berita Terkait
-
5 Fakta Bernadya: Lirik Lagunya Nongol di Koreo La Grande Duel Timnas Indonesia vs Jepang
-
Ole Romeny Main Bola Sama Bocil Komplek, Netizen: Mimpi Apa Tuh Bocah
-
Daftar 5 Orang Paling Kaya di Indonesia, Prajogo Pangestu Tetap Nomor 1
-
Calvin Verdonk Puji Penyerang Jepang yang Cetak Satu Gol ke Gawang Timnas Indonesia
-
Ole Romeny Berhasrat Bela Real Madrid, Sejarah Buat Timnas Indonesia
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
Terkini
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu
-
Gelar Simposium di UIN Sunan Kalijaga, Ini Sembilan Rekomendasi Gusdurian Soal Kebebasan Beragama di Indonesia