SuaraJogja.id - Kebiasaan pria menjemput kekasihnya adalah hal yang sering sekali dijumpai. Baik itu dijemput dengan kendaraan roda empat, maupun roda dua. Tak jarang hal ini dilakukan untuk mengantar sang kekasih pergi ke suatu tempat, maupun menjemput untuk jalan-jalan bersama.
Hal yang sama juga dialami oleh wanita di dalam video ini. Namun, ada yang sangat berbeda dengan pemandangan di dalamnya. Wanita tersebut tidak dijemput sang kekasih dengan mobil ataupun motor.
Video tersebut dibagikan oleh pemikin akun @yayangmuuu_ di TikTok pada, Minggu (24/7/2022) lalu. Videonya dengan cepat ditonton dan disukai para pengguna TikTok saking serunya pengalaman sepasang kekasih tersebut.
Pada video terlihat sang perempuan yang berlari senang saat melihat sang kekasih datang. Sang kekasih tampak sedang duduk bersandar santai pada sebuah odong-odong berukuran besar.
Baca Juga: Arya Saloka Hapus Semua Foto Putri Anne, Sisakan Foto Bersama Amanda Manopo
Odong-odong memang identik sebagai kendaraan hiburan yang umumnya disukai oleh anak-anak. Meski begitu, pria ini dengan percaya diri duduk dan menunggu sang kekasihnya tersebut.
Odong-odong tersebut berwarna kuning emas, serupa kendaraan mewah. Tidak hanya itu, odong-odong tersebut juga dilengkapi dengan lampu. Inilah yang membuat cara menjemput sang kekasih terlihat berbeda.
Warganet yang melihat video tersebut bahkan menyebutkan bahwa odong-odong yang dikendarai sang pria serupa kendaraan dari zaman kerajaan. Sang perempuan disebut seperti seorang putri dari Kerajaan Singosari.
"Vibe putri kerajaan Singosari,” tulis @andy.vidgraf.
"Koyo jaman angling darma,” tambah @tantekucing1.
Baca Juga: Detik-detik Mencekam Kepanikan Warga saat Angin Puting Beliung Menerjang Singosari Malang
Saat odong-odong tersebut mulai berjalan, terdengar juga sebuah lagu latar yang dimainkan. Setelah didengar lebih telilti, ternyata lagu yang sedang dimainkan adalah lagu anak-anak Libur T’lah Tiba yang dinyanyikan oleh Tasya Kamila.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bupati Serang Ungkap Duka Atas Kecelakaan Odong-odong Tertabrak Kereta Api
-
9 Korban Meninggal Kecelakaan Odong-odong Dimakamkan di Cibetik
-
Tegang! Sambil Telanjang Dada Pria Ini Tenteng Parang dan Kepala Motor, Warganet: NGERI
-
Miliki Desain Keren, Album Debut NewJeans Disukai Banyak Warganet
-
5 Fakta Odong-Odong Tertabrak Kereta di Serang, 3 Bocah Meninggal Dunia
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Bantah Imbas Pilkada, Bupati Sleman Rombak Ratusan Pejabat: Saya Butuh Orang Kompeten
-
Komitmen DIY Genjot Industri Cetak, Jogja Printing Expo 2025 Digelar Ciptakan Persaingan Sehat
-
Hujan Badai Hantam Sleman, Pohon Tumbang Timpa Rumah dan Sekolah, Ini Lokasinya
-
Sri Sultan HB II Layak Jadi Pahlawan Nasional, Akademisi Jogja Ini Ungkap Alasannya
-
Punya 517 Posyandu di Jogja yang Sudah Layani Bayi serta Lansia, Target ILP Capai 83 Persen