SuaraJogja.id - Pasca kerusuhan antarsupoter yang mengakibatkan kerusakan salah satu kedai kopi di sekitar Tugu Jogja, Senin (25/7/2022), Manajemen Persis Solo akhirnya meminta maaf pada pemilik kedai kopi Omman. Bahkan manajemen mengganti rugi seluruh kerusakan yang diakibatkan suporter mereka.
"Ya, mereka [manajemen Persis Solo] meminta maaf [pada kami] dan ingin ke Jogja untuk bertemu langsung," ujar pemilik Kedai Kopi Omman, Lukman, Rabu (27/07/2022) petang.
Lukman mengungkapkan, awalnya dia tak berharap banyak akan mendapatkan ganti rugi kerusakaan kedainya. Mulai dari rusaknya peralatan barista dan mesin kopi hingga kaca kedai yang pecah akibat dilempari suporter.
Namun ternyata pihak manajemen menghubunginya beberapa kali. Bahkan mengirimkan pesan langsung ke media sosial kedai kopi tersebut.
Baca Juga: Ribut-ribut Antarsuporter di Gejayan, Pemilik Persis Solo Ancam Angkat Kaki dari Klub Jika Terulang
"HP saya sengaja saya matikan karena banyaknya pertanyaan kondisi kedai setelah perusakan. Namun ternyata ada DM [direct message] yang masuk dari manajemen yang ingin bertemu. Akhirnya kami janjian bertemu Selasa [26/07/2022] kemarin," paparnya.
Lukman merinci berbagai kerugian yang dialaminya akibat dirusak suporter. Dia memperkirakan kerugian yang dialaminya mencapai Rp8 juta, termasuk kerugian omzet yang dialami karena terpaksa ditutup.
Namun Manajemen Persis Solo justru mengganti rugi kerusakan hingga hampir Rp10 juta. Nominal tersebut tidak disangkanya karena awalnya justru Lukman merasa pesimis akan dapat ganti rugi.
"Pas hitungan [kerugian] awal itu sekitar Rp5 juta, lalu kerugian omset selama tutup sehari juga saya masukkan sebagai klaim sehingga total Rp8 jutaan. Tapi ternyata ditransfer dua kali dengan nilai hampir Rp 10 juta," jelasnya.
Dalam pertemuan tersebut, mereka juga membuat kesepakatan damai. Namun Persis Solo mempersilahkan bila Lukman tidak bersedia mencabut laporan ke polisi terkait kerusakan tersebut.
Baca Juga: Rusuh Antarsuporter di Gejayan dan Jombor, Polda DIY Bantah Kabar Ada Korban Jiwa
"Manajemen Persis Solo tidak meminta kami mencabut laporan ke polisi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Suara-suara Ini Masih Terngiang-ngiang, Bikin Bulu Kuduk Sandy Walsh Berdiri
-
Hanya Sejam dari Solo, 4 Destinasi Wisata Keluarga Ini bikin Long Weekend Anda Berkesan
-
Mengenal Sillad 'Solo Leveling' yang Berperan di Kebangkitan Shadow Monarch
-
5 Karakter yang Mungkin Tidak Akan Kamu Temui di Anime Solo Leveling S3
-
Update Kode Redeem Solo Leveling Arise April 2025, Gratis Item Langka!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja