SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalan Daendels, Desa Sengkretan, Glagah, Temon, Kulon Progo pada Sabtu (30/7/2022). Kecelakaan yang melibatkan truk dan bus pariwisata itu sempat menyebabkan satu orang terjepit.
Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta Kamal Riswandi membenarkan peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut. Laka lantas di Jalan Daendels tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.
Ia menuturkan laporan awal peristiwa tersebut diterima oleh petugas siaga unit siaga Kulon Progo dari PMI Kulon Progo. Dari laporan itu disampaikan bahwa ada satu orang yang terjepit badan kendaraan usai mengalami kecelakaan.
"Kronologi yang kami terima truk melaju dari arah timur diduga supir mengantuk sehingga truk masuk ke jalur berlawanan dan menabrak bus yang melaju dari arah barat," kata Kamal Dalam keterangannya, Sabtu (30/7/2022).
Baca Juga: Cegah Kekerasan pada Perempuan dan Anak, Kulon Progo Optimalkan Satgas PPA
Tabrakan adu banteng antara truk dan bis itu akhirnya tak terhindarkan. Hingga kemudian mengakibatkan supir truk bernama Yayan (26) warga Wonosobo, Jawa Tengah tejepit badan kendaraan.
Mendapat informasi tersebut 1 tim rescue langsung diberangkatkan ke lokasi kejadian. Tim tersebut turut dilengkapi dengan peralatan ekstrikasi penanganan khusus korban terjepit badan kendaraan.
Tak lama tim rescue unit siaga Kulon Progo yang tiba dilokasi langsung berkoordinasi dengan pihak Satlantas Polsek Temon. Untuk kemudian langsung melakukan proses evakuasi korban.
"Setelah 30 menit proses evakuasi, korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat," ujarnya.
Ditambahkan Kamal, korban selamat langsung dibawa ke RSUD Wates menggunakan mobil ambulance PMI Kulon Progo guna mendapat penanganan medis lebih lanjut.
Baca Juga: DPP Sebut Angka Kesembuhan PMK di Kulon Progo Capai 64 Persen
Berita Terkait
-
Arus Balik Tetap Asyik, Asal Taat dan Perhatian di Jalan Tol
-
Tekan Angka Kecelakaan Saat Arus Balik, DPR Minta Rekayasa Lalu Lintas Harus Dioptimalisasi
-
Kecelakaan Fatal Mobil Listrik Xiaomi Renggut Nyawa Tiga Mahasiswi Karena Terkunci
-
Xiaomi SU7 Tabrakan dan 3 Mahasiswi Tewas Terbakar, Pintu Mobil Diduga Tak Bisa Dibuka
-
Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
-
Klasemen Terbaru: Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos Piala Dunia U-17
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
Terkini
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir
-
Tren Kunjungan Meningkat, Jip Wisata Lereng Merapi Masih Jadi Alternatif Liburan saat Lebaran 2025
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil