SuaraJogja.id - Saat kerja biasanya beberapa orang diawasi oleh seorang mandor atau yang bertugas menjadi kepala proyek dalam suatu bangunan.
Namun dalam video yang diunggah akun @dailymood.kucing di media sosial Instagram ini terlihat seekor kucing tengah memperhatikan para tukang yang sedang bekerja.
Kucing berwarna belang putih dan coklat muda tersebut tengah bersantai di depan pekerjaan para tukang.
Terlihat tukang tersebut tengah menata paving blok berwarna hijau yang ada di belakang rumah. Terdapat dua tukang yang tengah menata dan membuat paving tersebut rapi.
Baca Juga: Ditinggal Makan Siang Tukang Potong Saat Luruskan Rambut di Salon, Kepala Wanita Ini Nyaris Gundul
Namun, terlihat di antara paving blok yang sudah ditata, kucing tersebut berantai sambil melihat tukang tersebut menata pavingnya.
Kucing tersebut bahkan terlihat menunjukkan gerakan kepala dari kanan ke kiri dan sebaliknya, seakan-akan tengah memeriksa dan mengawasi kinerja para tukang.
Tak lama, saat salah satu tukang mengubah pola paving blok agar rapi, kucing tersebut menyela di sela-sela paving blok dan tukang tersebut untuk memeriksa bagian belakangnya.
Unggahan video menggemaskan dari tingkah kucing tersebut lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet. Tidak sedikit yang warganet yang mengatakan jika tingkah kucing yang menggemaskan tersebut seakan-akan cosplay bapak-bapak yang tengah ngawasin tukang.
“Kucing: mang, klau ada pasir sisa saya minta yaa. Buat toilet saya,” tulis salah satu warganet.
“Cosplay jadi bapak, pas lagi betulin rumah,” komentar salah satu warganet di Instagram.
“Mandornya galak kayanya bang,” tulis salah satu komentar lainnya dari warganet.
“The real di pantau majikan,” komentar warganet lainnya.
“mahal bgt bayar mandornya ini,” tulis komentar warganet di Instagram.
"Kucing gue kl tukang dteng,auto kaboor balik" pas mau magrib," cerita salah satu warganet.
Unggahan video seorang kucing tengah mengawasi tukang saat membuat paving blok ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 38 ribu likes.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Lewat Bola dan Sponsorship di GFL Series 3, BRI Tanamkan Nilai Positif ke Anak Muda
-
Hadiah Digital yang Bangkitkan Solidaritas Sosial, Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip