SuaraJogja.id - Suara Community Institute (SCI) batch 2 mulai diselenggarakan pada Sabtu, 6 Juli 2022. Bertempat di Kampus II UPN Veteran, kegiatan ini diikuti oleh 20 peserta dengan latar belakang yang berbeda dan berasal dari beberapa universitas di Yogyakarta.
Hari pertama para peserta mendapatkan materi mengenai digital journalism oleh Rima Sekarani, yang merupakan bagian dari tim redaksi Suara.com. Dalam kesempatan ini Rima menyampaikan beberapa hal penting terkait dasar-dasar jurnalistik secara teori.
Selain mendapatkan materi digital journalism secara teoritis, para peserta juga dilatih untuk melakukan praktik melalui simulasi liputan. Simulasi ini dilakukan agar para peserta mempunyai bekal bagaimana melakukan liputan secara langsung di lapangan.
Ketua Panitia SCI Adelaide mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program inkubasi bagi mahasiswa yang ingin mempelajari jurnalistik, sehingga tujuan dari program ini adalah memberikan wadah bagi mahasiswa untuk belajar dari orang-orang yang sudah lama terjun ke dunia media.
"Melalui SCI ini kami ingin memberikan wadah bagi mahasiswa untuk belajar dari ahlinya dan memberikan mereka pandangan langsung," katanya, Sabtu (6/8/2022).
Selain itu, diselenggarakannya SCI juga bertujuan untuk memperluas jaringan dan komunitas Suara.com dalam ranah offline. Diharapkan melalui program ini, para peserta dapat melanjutkan bekerja di media sesuai dengan kompetensi yang dimiliki.
"Harapannya peserta SCI dapat melanjutkan pekerjaan mungkin di yoursay.id maupun meneruskan SCI berikutnya," terangnya.
Sebelumnya, Suara Community Institute diselenggarakan kali pertama pada awal tahun 2022 dengan materi digital journalism dan video content creation. Pada batch 2 ini SCI menambahkan materi lain yang sama pentingnya untuk membekali para peserta, yaitu creative thinking dan social media.
"Materi creative thinking diberikan agar peserta dapat diasah cara berpikir dan berprosesnya, sementara social media diberikan karena sekarang sosial media menjadi hal yang penting untuk menerima maupun memberikan informasi," tambahnya.
Baca Juga: Suara Community Institute Batch 2 Kembali Hadirkan Inkubasi Digital Journalism untuk Anak Muda
Antusiasme peserta nampak melalui sesi tanya jawab yang dilemparkan oleh pemateri. Salah satu peserta yang aktif memberikan pertanyaan, Rizky Fajar (22), menyatakan, melalui pelatihan ini, dirinya makin mengetahui hal-hal penting terkait jurnalistik.
"Saya yang jadi angkatan pandemi sebelumnya hanya belajar jurnalistik secara otodidak melalui internet, dengan materi yang diberikan secara offline ini saya semakin mengenal terkait dunia jurnalistik," terangnya.
Mahasiswa Psikologi yang aktif dalam kegiatan persma Universitas Mercubuana ini mengatakan bahwa ilmu yang didapatkan melalui program ini dapat ia aplikasikan dalam kegiatan persma.
"Ikut ini worth it, pembawaan cair, santai, dan enak karena ada interaksi. Selain itu, ilmu yang saya dapatkan di sini dapat dibagikan ke teman-teman persma," tutupnya.
Berita Terkait
-
Suara Community Institute Batch 2 Kembali Hadirkan Inkubasi Digital Journalism untuk Anak Muda
-
Suara Community Institute Kembali Hadir, Digelar Selama 4 Hari di Kampus II UPN Veteran
-
Suara Community Institute Batch 2: Inkubasi Content Creator Berbasis Digital Journalism
-
Suara Community Institute: Inkubasi 'Digital Journalism & Content Creation' Masa Kini
-
Suara Community Institute: Program Inkubasi 'Digital Journalism & Content Creation'
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up