Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 12:22 WIB
Potret Sule momong Baby Adzam (Instagram/ferdinan_sule)

SuaraJogja.id - Setelah perceraian dari Nathalie Holscher, penampilan terbaru Sule menjadi bahan gunjingan. Di sisi lain, Nathalie memberi jawaban menohok saat dituding berhasil mendapatkan uang Sule. Tak hanya itu, aksi Wendy Cagur menjadi sorotan saat rok Ayu Ting Ting mendadak robek di tengah siaran langsung televisi.

Sementara itu, ORI DIY menyebut SMAN 1 Banguntapan tak hanya salah persepsi, tetapi juga melakukan kekerasan psikis. Selain itu, ada kabar bahagia di mana Indonesia menjadi juara Piala AFF U-16 2022. Berikut lima berita terpopuler SuaraJogja.id pada Jumat (12/8/2022) kemarin:

1. Penampilan Terbaru Sule setelah Resmi Cerai dari Nathalie Holscher Jadi Gunjingan: Kusut Banget Kang

Sule dan Putri Delina [YouTube Sule Family]

Komedian Sule kembali menjadi sorotan netizen karena penampilan terbarunya. Dia tampak mengunggah video setelah resmi cerai dari Nathalie Holscher pada 10 Agustus 2022.

Baca Juga: Indonesia Juara Piala AFF U-16, Nova: Tugas Kita Jaga Pemain Muda Tak Layu Sebelum Berkembang

Dia membuat video menggunakan sound yang sedang viral yakni melakukan tindakan yang salah. Tampak dia minum dari botol air mineral namun bukannya ke mulut melainkan ke mata.

Baca selengkapnya

2. Rok Ayu Ting Ting Mendadak Robek Saat Live TV, Sikap Wendy Cagur Disorot

Ayu Ting Ting (YouTube/TRANS TV Official)

Ayu Ting Ting belum lama ini mengalami kejadian tak terduga saat tampil live di acara TV yang dibawakannya.

Pedangdut 30 tahun ini tampil enerjik saat menyanyi. Dia begitu heboh joget ke sana kemari sampai membuat rok model span dengan belahan tinggi di bagian depannya robek.

Baca Juga: Teriak Ini ke Kamera, Ucapan Markus Horison Dinilai Nodai Pesta Indonesia Juara Piala AFF U-16

Baca selengkapnya

3. Disebut Sukses Dapatkan Uang Sule Usai Cerai, Nathalie Holscher Beri Jawaban Menohok

Nathalie Holscher di podcast Ngobrol Asix.

Nathalie Holscher dan Sule sudah resmi bercerai pada 10 Agustus 2022. Meski hubungan keduanya baik-baik saja dan sepakat untuk merawat anak mereka yakni Baby Adzam bersama-sama, masih saja ada komentar miring yang tak mengenakkan hati.

Komentar julid netizen itu salah satunya dilontarkan pada Nathalie Holscher. Sebuah akun menuding Nathalie telah sukses merebut harta dari Sule.

Baca selengkapnya

4. Tak Hanya Salah Persepsi, ORI DIY Sebut SMAN 1 Banguntapan Lakukan Kekerasan Psikis

Kepala ORI Perwakilan DIY, Budi Masturi menyampaikan tentang kasus SMAN 1 Banguntapan di Kantor ORI Perwakilan DIY, Jumat (11/08/2022) sore. [Kontributor Suarajogja.id / Putu Ayu Palupi]

Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Perwakilan DIY menyampaikan sejumlah temuan baru dalam kasus dugaan pemaksaan jilbab di SMAN 1 Banguntapan. Dalam kasus itu, sekolah diketahui salah mempersepsikan aturan dari Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), khususnya Permendikbud Nomor 45 Tahun 2014 tentang seragam sekolah.

Selain itu sekolah negeri tersebut juga salah mempersepsikan akreditasi sekolah. Sekolah mempersepsikan perilaku religius yang ditetapkan dalam akreditasi sekolah berupa simbol cara berpakaian keagamaan.

Baca selengkapnya

5. Unggul 1-0 sejak Babak Pertama atas Vietnam, Indonesia Juarai Piala AFF U-16

Penggawa Timnas Indonesia U-16 berfoto usai menerima medali atas kemenangannya di Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Jumat (12/8/2022). [Wahyu Turi Krisanti/Suarajogja.id]

Timnas Indonesia berhasil menjadi kampiun di Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022) malam. Garuda Asia menang tipis 1-0 dari Vietnam.

Pada babak pertama Timnas Indonesia berhasil mengungguli Vietnam dengan torehan gol pertama saat injury time berlangsung melalui tendangan dari Muhammad Kaifatur Rizky.

Baca selengkapnya

Load More