SuaraJogja.id - Semua kalangan menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan penuh semarak. Apalagi tahun ini sudah cukup aman dari Covid-19 sehingga mereka bisa membuat perayaan seperti tahun-tahun sebelum pandemi. Salah satunya keluarga besar RANS Entertainment.
Sebagai bos besar, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengikuti beragam lomba yang mereka adakan. Salah satunya, Nagita ikut lompat karung.
Hanya saja saat perlombaan berlangsung, perempuan yang akrab disapa Gigi itu menjadi sorotan. Ini karena Gigi terlihat santai bahkan disebut lelet karena tak bergegas seperti yang lain.
Bahkan saat yang lainnya melompat atau berlari, istri Raffi Ahmad ini hanya berjalan santai untuk mencapai garis finish.
Tingkah lelet Nagita Slavina ini ternyata bikin anak sulungnya kesal sampai mengomel.
"Udah kalah udah kalah, percuma," celetuk Merry asisten Raffi Ahmad yang terlihat gemas karena Nagita begitu lelet.
Rafathar yang menonton dari kejauhan juga ikut marah-marah. Dia bahkan menyebut kalau tidak mendukung mamanya karena tahu sang mama pasti akan seperti itu.
"Manya Aa nggak dukung mama pasti mama gitu," omel Rafathar.
Rafathar pun menyebutkan kalau mamanya lebih suka makan daripada ikut lomba seperti itu.
Baca Juga: Profil Henry Lau, Eks Member Super Junior yang Akrab dengan Nagita Slavina
"Soalnya mama sukanya makan," celetuknya.
Bocah 7 tahun itu sekali lagi di depan Nagita Slavina kalau tidak mendukung sang mama.
Melihat Nagita Slavina begitu santai saat ikutan lomba 17 agustusan, netizen meninggalkan komentar yang beragam.
"Ya gimana yaaa, hadiahnya aja dari mama gigi," komentar netizen.
"Dia mikir kalo gw menang, orang pada bingung mau ngasih hadiah apa, semua udah punya," kata netizen lain.
"Mama gigi santuy menjaga kesopanan. Karena kalau loncat-loncat kayanya ada bagian tubuh yang bisa buat celaan netizen. Tau sikon ya mama gigi yang penting berpartisipasi," duga netizen lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta