SuaraJogja.id - Jordi Amat dan Sandy Walsh resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan melalui akun Instagram pribadinya @mochamadiriawan84.
"Sandy Walsh dan Jordi Amat resmi mendapat hak naturalisasi sebagai warga negara Indonesia," bunyi postingan Iwan Bule sapaan akrab Ketua Umum PSSI di akun instagram pribadinya.
Iwan Bule menjelaskan jika permohonan naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh telah dikabulkan dalam Raker yang dihadiri oleh Komisi III DPR dengan PSSI pada Senin (29/8/2022).
"Raker Komisi III DPR dengan PSSI telah selesai digelar dan Alhamdulillah hasilnya sangat membahagiakan. Permohonan naturalisasi untuk @sandywalsh dan @jordiamat5 telah dikabulkan dan mereka dapat segera bergabung dengan Timnas Indonesia setelah pengambilan sumpah menjadi WNI," tulisnya.
Baca Juga: Disetujui DPR RI Jadi WNI, Jordi Amat Janjikan Ini
Ketua Umum PSSI itu tak lupa untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada Komisi III DPR, Menkumham, Menpora, dan semua kalangan yang telah mendukung kegiatan tersebut.
"Saya ingin berterima kasih kepada Komisi III DPR, Menkumham, Menpora, dan semua yang mendukung raker ini hingga dapat terselenggara dengan baik," imbuhnya.
Di sisi lain, Iwan Bule juga berharap untuk proses naturalisasi ke depannya semoga berjalan lancar seperti apa yang dialami oleh Jordi Amat dan Sandy Walsh.
"Semoga proses bagi anak-anak yang lainnya pun bisa selancar ini juga. Kita Garuda!" Harap Iwan Bule.
Keberhasilan Jordi Amat dan Sandy Walsh tak luput dari perhatian netizen. Banyak dari mereka yang bersyukur usai mendengar kabar tersebut, selain itu tak sedikit juga yang memberi dukungan kepada Iwan Bule untuk mencalonkan diri lagi sebagai Ketua Umum PSSI dan menjabat selama 1 periode lagi.
"Alhamdulillah semoga bisa berkontribusi dengan baik buat timnas Indonesia," ucap salah seorang netizen.
Berita Terkait
-
Jangan Senang Dulu, 3 Pemain Ini Potensi Dicoret Meski Masuk Skuad Sementara Timnas Indonesia
-
3 Pemain Keturunan Resmi Sumpah WNI, Ini Harapan Erick Thohir untuk Timnas Indonesia
-
Resmi Jadi WNI, Dean James Banjir Ucapan Selamat dari Pemain Go Ahead Eagles
-
Resmi Menjadi WNI, Dean James: Bersyukur Menantikan Perjalanan Ini
-
Resmi! Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James Jadi WNI Untuk Timnas Indonesia
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
Profil Rodrigo Duterte, Eks Presiden Filipina yang Ditangkap ICC
-
Pelatih Belanda Tak Kaget Patrick Kluivert Kepincut dengan Septian Bagaskara
-
Malam-malam Sambangi Karanganyar, Momen Ahmad Luthfi Dicurhati Lingkungan hingga Pendidikan
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Harga Emas Antam Merosot Tajam Hari Ini
Terkini
-
Wilayah Playen Gunungkidul Diterjang Banjir, Sejumlah Warga Sempat Terisolir
-
Bupati Sleman Bagi-Bagi Fasilitas Mewah, Mulai dari Mobil hingga Rumah Dinas Gratis untuk Nikahan Warga
-
DIY Genjot Wisata Edukasi, Upaya Pemda Persuasi Sekolah Luar Daerah Pasca Larangan Study Tour
-
Prioritaskan Rakyat, Bupati Gunungkidul Pilih Alihkan Anggaran Mobil Dinas dan Seragam ASN untuk Ini
-
Siasat Pemda DIY Selamatkan Pariwisata: Promosi Kolektif di Tengah Badai Efisiensi Anggaran