SuaraJogja.id - Kicauan Menko Polhukam Mahfud MD terkait kasus KM 50 mendapat sorotan langsung dari Amein Rais yang memposisikan sebagai Ketua Tim Pengawal Peristiwa Pembunuhan Laskar FPI atau TP3.
Sebelumnya diketahui, Mahfud MD mencuit perihal kasus KM 50 yang kembali mencuat seiring dengan adanya kasus Ferdy Sambo. Cuitan Mahfud MD itu bermula dari pertanyaan dari pemilik akun @BudiSatri2 terkait kasus KM50.
Menjawab pertanyaan itu, Mahfud MD menerangkan bahwa berdasar pernyataan Amien Rais, kasus KM 50 sudah terang bahwa tidak ada keterlibatan TNI/Polri.
"Kata Pak Amien Rais saat menyambut buku putih TP4, kasus KM 50 clear tak melibatkan TNI/Polri. Kasusnya sudah dibawa ke pengadilan sesuai temuan Komnas HAM bahwa itu pidana biasa. Komnas HAM berwenang bilang begitu berdasar UU. Meski begitu kata Kapolri kalau anda punya novum sampaikan," cuitnya.
Baca Juga: Amien Rais Klarifikasi Pernyataan Mahfud MD Soal Kasus Km 50
Belakangan cuitan itu mendapat sentilan dari Amien Rais. Melalui Instagram dan Twitternya, ia mengingatkan kepada Mahfud MD untuk tidak setengah-setengah dalam mengutip pernyataannya.
"@mohmahfudmd koreksi untuk anda ya mas. Jangan pernah mengutip pernyataan seseorang hanya dengan setengah-setengah," kicau Amien Rais disertai penjelasan gamblang mengenai perjalanan kasus KM 50.
Mendapati sorotan itu, Mahfud MD pun kembali mencuit. Kali ini ia meminta maaf dan menjelaskan kembali bahwa pernyataan soal TNI/Polri tak terlibat dalam kasus KM 50 merupakan pernyataan dari Amien Rais sendiri.
"Mohon maaf pak Amien bahwa Pak Amien sendiri yang bilang TNI/Polri tidak terlibat kasus KM 50. Itu bukan kutipan sepotong. Itu intinya. Pak Amien mengatakan itu tanggal 7 Juli 2021 saat peluncuran buku putih yang dibuat oleh TP3. Itu dimuat oleh berbagai media massa dengan isi yang sama," tulisnya.
Lebih jauh, Mahfud MD mengomentari kicauan Khairil Anwar Notodiputro yang menanggapi soal permohonan maafnya kepada Amien Rais.
Baca Juga: Fadli Zon Menunggu Keadilan Bagi Keluarga KM 50: CCTV Rusak, Terjadi Tembak-Menembak
Mahfud MD menyebut bahwa sikapnya itu lantaran ia menganggap Amien Rais sebagai gurunya di UGM dahulu.
"Pak Khairil, Pak Amien itu guru saya di UGM dan dulu selalu saya ikuti kemana-mana kalau beliau ceramah. Maka saya harus andhep asor (hormat). Tapi bahwa saya harus membantah jika beliau salah adalaha ajaran dari beliau juga agar kita bisa meluruskan jika ada kekeliruan kepada guru sekalipun," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Sekolah Swasta Jogja Siap Gratiskan Pendidikan, Asal... Dana Pemerintah Harus Cukup
-
Selain Bukan Kurir ShopeeFood Resmi, Dua Tersangka Pengerusakan Mobil Polisi Tak Saling Kenal
-
Dulu Panen, Sekarang Gigit Jari: Curhat Pedagang dan Jukir Pasca Relokasi Parkir ABA di Jogja
-
Pasangan Couplepreneur Ini Dapat Dukungan BRI, Ekspansi Bisnis Sampai Amerika
-
Polisi Tegaskan Keterlambatan Pengantaran ShopeeFood di Godean Tak Berjam-jam tapi Hanya 5 Menit