SuaraJogja.id - PSS Sleman bakal menjamu Persis Solo pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pada (10/9/2022) malam. Pertandingan pekan kesembilan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu nanti dipastikan tidak akan dihadiri oleh suporter tim lawan.
Hal itu menyusul surat permohonan yang telah dikirimkan oleh Polda DIY kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah dikabulkan.
Surat bernomor B/2793/VIII/PAM.3.3/2022/ROOPS yang akhirnya dikabulkan PT LIB dalam surat nomor: 437/LIB-KOM/IX/2022 itu terkait dengan tidak memberikan kuota tiket penonton kepada suporter Persis Solo.
"Kami telah menerima surat dari LIB mengenai permohonan POLDA DIY yang telah dikabulkan untuk tidak memberikan kuota penonton kepada suporter Persis Solo," kata ketua panitia pelaksana (Panpel) PSS, Rangga Rudwino di Omah PSS, Sleman, Selasa (6/9/2022) siang.
Baca Juga: Jelang Laga Melawan Persis Solo di Kandang Sendiri, Ini Kata Seto Nurdiyantoro
Disampaikan Rangga, hal itu dilakukan guna mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan kembali terulang serta dalam rangka memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat wilayah DIY.
Pihak PSS Sleman pun sudah bersurat kepada tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut untuk berkoordinasi terkait keputusan tersebut. Diharapkan para suporter dapat mematuhi ketentuan yang berlaku.
"Kami sangat berharap kepada seluruh pendukung Persis untuk menerima hal ini dan tidak memaksakan untuk datang ke stadion dan menonton dari rumah," tuturnya.
Rangga memastikan tindakan ini dilakukan bukan untuk keuntungan siapapun melainkan kepentingan dan keselamatan semua orang. Ia berharap nihilnya kuota bagi suporter tim tamu tetap dapat merekatkan tali persaudaraan antara suporter khusunya PSS Sleman dan Persis Solo.
"Saya berharap semoga hal ini dapat diterima oleh seluruh suporter Persis. Kami juga meminta maaf karena belum bisa menerima suporter Persis karena kondisi yang ada saat ini. Semoga kita semua bisa bersua dalam kondisi yang lebih baik dari sekarang," ujarnya.
Baca Juga: Persis Solo Ditinggal 3 Pilar Utama Saat Dijamu PSS Sleman, Siapa Saja?
Dalam kesempatan ini, Ranggu tak lupa menyampaikan apresiasi kepada suporter Persis Solo. Terlebih ketika menyampaikan ungkapan belasungkawa kepada suporter PSS ketika laga melawan PSIS Semarang pekan lalu.
"Saya juga sangat mengapresiasi suporter Persis yang memasang banner belasungkawa kepada salah satu keluarga kami ketika laga melawan PSIS pekan lalu. Tidak ada sepakbola seharga nyawa manusia," tandasnya.
Berita Terkait
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Gustavo Tocantins Beri Sinyal Positif, PSS Sleman Mampu Bertahan di Liga 1?
-
Dibayangi Degradasi, Pieter Huistra Bisa Selamatkan Nasib PSS Sleman?
-
Performa Persis Solo Mulai Membaik, Pelatih Ong Kim Swee: Kita Belum Aman
-
BRI Liga 1: Pelatih Ong Kim Swee Beri Jeda Sejenak untuk Pemain Persis Solo
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Prabowo Didesak Rangkul Pengusaha, Tarif Trump 32 Persen Bisa Picu PHK Massal di Indonesia?
-
Viral, Mobil Digembosi di Jogja Dishub Bertindak Tegas, Ini Alasannya
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan