SuaraJogja.id - Memiliki hewan peliharaan seperti kucing di rumah memang menyenangkan, selain bisa diajak bermain juga bisa untuk dijadikan teman di kala kesepian.
Tidak sedikit keluarga yang menganggap hewan peliharaannya ini sebagai salah satu anggota keluarga, bahkan ada yang menganggapnya adik hingga anak sendiri.
Sama halnya dengan keluarga satu ini yang sangat kompak dengan kucing peliharaannya. Dalam video yang diunggah akun @dailymood.kucing ini terlihat seorang pria dan kucing peliharaannya kompak menangkap cicak.
Dalam video viral tersebut, seorang pria dengan kemeja putih mencoba menangkap cicak yang tengah menempel di dinding meja makannya.
Pria tersebut rela memanjat kursi makan untuk mengambilkan cicak untuk kucingnya yang tak meloncat dari atas lemari.
Kemudian pria tersebut mengibaskan jaket miliknya agar cicak tersebut terjatuh dan bisa dengan mudah ditangkap jika sudah di bawah.
Setelah cicak jatuh ke bawah, pria ini dengan segera mungkin menyergap cicak tersebut agar tidak kembali kabur.
Pria tersebut menutupinya dengan telapak tangan kanannya, sementara itu tangan kirinya melambai memberi isyarat pada kucingnya untuk turun.
Namun saat kucing tersebut turun, cicak tersebut kabur dengan sigap kucing tersebut menyerbunya.
Baca Juga: 7 Manfaat Grooming Kucing Peliharaan, Salah Satunya Biar Kalian Tidak Tercakar
Unggahan video kekompakan pemilik dan hewan peliharaannya ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
"Sebenarnya yang jadi kucing yang kemeja putih ya," tulis salah satu warganet.
"Kasih sayang seorang bapak," tulis salah satu komentar warganet.
"Nangkap cicak bareng anabul memang seru bgt bahkan mampu menghilangkan stres," tulis warganet di kolom komentar.
"Kirain aq doang. Suka geprakin cicak biar jatuh dan dikejar anabul aq. Sampe aq ikutan heboh naik naik kursi sambil bawa bawa sapu lidi," cerita salah satu warganet.
"Sayang anak, sayang anak," komentar warganet lainnya.
"Kasih sayang seorang bapak," tulis warganet di Instagram.
Unggahan video seorang pria bersama kucingnya kompak menangkap cicak ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 28 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
OTT Tetap Jalan! KPK Bantah Pernyataan Johanis Tanak Soal Penghapusan
-
5 Fakta Menarik Larry The Cat, Kucing yang Ditemui Prabowo di Kantor PM Inggris
-
Prabowo Unggah Momen Bersama Larry 'The Cat' di Kantor PM Inggris, Netizen: Saingan Bobby Berat
-
Bongkar Sifat Menyebalkan Kucing ke Wakil PM Inggris, Prabowo 'Gosipin' Bobby Kertanegara?
-
Harta Kekayaan Johanis Tanak: Calon Pimpinan KPK Ingin Tutup OTT, Komisi III DPR sampai Tepuk Tangan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya