SuaraJogja.id - Aneka cara dilakukan oleh para penjual cara, demi memikat konsumen untuk membeli makanan yang dijual. Salah satunya melakukan atraksi ketika memasak, supaya menarik perhatian konsumen atau orang di sekitarnya.
Berbagai atraksi kerap dilakukan. Mulai dari atraksi lucu hingga atraksi yang berbahaya. Khusus yang berbahaya, salah satu penjual yang melakukan atraksi berbahaya adalah penjual yang baru-baru ini viral di Instagram.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @viralblur, memperlihatkan penjual sosis yang berjualan di pusat keramaian. Terlihat banyak pengunjung yang lalu lalang di kawasan tersebut, termasuk melintas di gerai milik penjual sosis ini.
Namun, penjual sosis ini melakukan hal yang unik demi mendapatkan perhatian dari orang-orang sekitar. Caranya dengan melakukan atraksi ketika membakar sosis, yakni dengan memberikan cairan khusus sehingga alat pemanggang sosis mengeluarkan api yang cukup besar.
Dibantu dengan temannya yang lain, penjual sosis ini memanggang sosis sambil membuat api berkobar-kobar tinggi di panggangan. Tidak lupa, dirinya sedikit mengucapkan sesuatu sambil berteriak agar suasana semakin meriah.
"Jalan-jalan terus kapan jajannya," kata penjual itu.
Sayangnya ketika api berkobar semakin tinggi, dirinya tidak memikirkan terpal yang ada di atasnya. Alhasil ketika api menjilat bagian atas terpal yang dipenuhi air karena habis hujan, sehingga terpal pun bergeser membuat air yang ada di atasnya tumpah mengenai alat panggangan sosis.
Api pun akhirnya otomatis padam, karena air yang jatuh dari terpal tersebut. Sementara penjual sosis itu tampak kesal dengan pengalaman sial yang dirinya alami. Video ini pun viral di Instagram, dan banyak warganet yang menyerbu kolom komentar.
"Alarm otomatis anti kebakaran," ujar warganet.
Baca Juga: Bukan Main! Nagita Slavina Gunakan Wagyu A5 Untuk Bikin Sate
"Tenda say: berisik loe woy," jelas warganet.
"Yang gak jajan puas banget pasti," ucap warganet.
"Cara mendinginkan wajan dengan gaya," canda warganet.
"Terpal tidak suka dia berisik," duga warganet.
Warganet pun masih banyak memberikan komentar, dan hingga kini video telah mendapatkan 62 ribu lebih like dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan