SuaraJogja.id - Dinas Sosial DIY menyatakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM di wilayahnya sudah mulai dilaksanakan. Ditargetkan penyaluran tahap pertama penebalan bantuan sosial (bansos) tersebut dapat selesai bulan ini
Kepala Dinas Sosial DIY Endang Patmintarsih menuturkan, penyaluran sudah dimulai sejak Sabtu pekan lalu. Walaupun memang belum dilakukan secara serentak sebab masih menunggu data lengkap penerima bantuan tersebut.
"Ini kita sudah mulai dari Sabtu kemarin tetapi belum serentak. Karena data itu kami juga menunggu dari pusat. Dari daerah yang ada surat keputusannya dari pusat. Kita juga harus ada pedoman kan," ujar Endang saat konfirmasi awak media, Kamis (8/9/2022).
Penyaluran BLT BBM tahap pertama itu dilakukan melalui PT Pos Indonesia.
Baca Juga: Hanung Bramantyo Soal Cerita Tukang Becah Infak BLT ke Masjid: Jika Dilarang Mandi, Bubarkan Masjid
"Kemarin mulai (penyaluran BLT BBM) dari Sabtu pekan lalu, di Kota Yogyakarta, Kulon Progo. Ini kita tiap hari berjalan terus. Jadi distribusinya via PT Pos, langsung ke desa-desa begitu," imbuhnya.
Pihaknya belum dapat memastikan berapa jumlah keluarga di DIY yang sudah mendapat BLT BBM tahap pertama ini. Namun ditargetkan penyaluran bantuan tahap pertama tersebut akan selesai bulan September ini.
"Belum tahu pastinya. Ini masih sangat sedikit. Ini kan berkembang terus datanya. Jadi masih berjalan terus. Kita target sebulan ini selesai ya (tahap pertama)," ucapnya.
Diketahui bahwa dari data sementara Dinsos DIY ada sebanyak 340.921 keluarga yang akan menerima BLT BBM tersebut. Penerima BLT BBM di DIY sendiri merupakan keluarga yang sebelumnya juga sudah termasuk dalam Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau sembako serta Program Keluarga Harapan (PKH) yang tidak menerima BPNT.
BLT BBM direncanakan akan disalurkan selama 4 bulan mulai dari September hingga Desember tahun ini. Dengan nominal per bulan yang didapat adalah Rp150.000 dan total Rp600.000.
Baca Juga: Gibran Beri Sinyal, Penerima BLT BBM akan ada Penambahan
Namun Dinsos DIY akan memberikan BLT BBM itu untuk langsung dua bulan. Dalam artian nominal pada September dan Oktober akan diberikan di September.
Lalu untuk yang November dan Desember akan diberikan pada bulan November. Sehingga pemberian BLT BBM langsung senilai Rp300.000 per bulannya.
Sebelumnya, Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan pemberian bantuan langsung tunai pengalihan subsidi bahan bakar minyak (BLT BBM) ke warga miskin menjadi cara pemerintah untuk menjaga angka kemiskinan ekstrem supaya tidak melonjak.
Wapres mengatakan pemerintah hingga kini tetap fokus dalam mencapai target nol persen untuk kemiskinan ekstrem pada 2024, setelah pada 2021 mencapai 4 persen berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS)
"Adanya kebijakan pemerintah berupa kenaikan harga BBM, harus dipahami masyarakat sebagai cara untuk menata kembali pemberian subsidi," kata Ma'ruf setelah mengukuhkan Pengurus Daerah Masyarakat Ekonomi Syariah dan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS).
Selama ini, penyaluran subsidi BBM dinilai tidak tepat sasaran atau justru didapatkan oleh warga yang tak seharusnya menerima.
"Memberikan hak kepada orang yang berhak, ini yang sedang dilakukan pemerintah. Selama ini subsidi tidak sampai ke berhak, sehingga pemerintah memutuskan untuk mengambilnya dan menggantinya dengan bansos," kata dia.
Berita Terkait
-
Cara Mencairkan BLT BBM 2025: Panduan Lengkap, Syarat, dan Tips Anti Ribet
-
Penerima Bansos BLT PKH Sembako Bandar Lampung Bersyukur, Distribusi Capai 53 Persen
-
Besaran Nominal BLT BBM 2025 Berapa? Cek Info dan Cara Mendapatkan Bantuan Terbaru
-
Bantuan BLT BBM 2025 Cair Berapa? Ini Nominal dan Ketentuan Penerimanya
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Cek Penerima BLT BBM 2025 di cekbansos.kemensos.go.id
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja