SuaraJogja.id - Tokoh publik sekaligus presenter Najwa Shihab mengkritisi para pejabat, khususnya pejabat polisi dan keluarganya yang memamerkan gaya hidup mewah. Ia mempertanyakan apakah tidak ada rasa malu, padahal masyarakat tahu berapa gaji dan tunjangannya.
"Polisi ini kerap kali nggak malu dan sungkan mempertontonkan kemewahan gaya hidup hedon," ucapnya dalam video yang diunggah akun IG @rumpi_gosip, Kamis (15/9/2022).
Menurut Nana sapaan akrab Najwa Shihab, pamer gaya hidup mewah juga tidak hanya dilakukan pejabat itu sendiri, tapi keluarganya.
"Nggak cuma polisinya, keluarganya juga.Ada istri Kapolres yang nggak malu pamer foto di Instagram lagi naik sepeda harga 300 juta," katanya.
Baca Juga: Maling Motor di Indekos, Dua Pemuda di Jogja Dicokok Polisi
"Maksudku, problemnya adalah ketika pejabat-pejabat ini, yang kita tahu gaji loe, tunjangan lo itu berapa. Dan nggak matching gaya hidup mewahnya dengan pendapatan mereka," ujar dia.
Menurut Najwa, menjadi wajar ketika masyarakat menanyakan apakah halal uang para pejabat yang dipakai membeli kemewahan itu.
"Jadi kan wajar orang bertanya-tanya, halal nggak sih duit Lo.Bukan malah dengan gagah konferensi pers, nggak malu pakai cincin miliaran, pakai baju jutaan rupiah, pakai jam ratusan juta," tuturnya.
"Malu nggak sih," kata Najwa mempertanyakan kembali.
Warganet pun turut berkomentar dengan unggahan video ini.
Baca Juga: Bela Polisi, Nikita Mirzani Semprot Najwa Shihab
Akun @igakomang_ berkomentar bahwa Najwa Shihab ini sudah begitu gemas dengan pejabat yang pamer kemewahan.
"Kayaknya Mbak Najwa udah gemesssszzzz banget campur emosi. Thank you Mbak sudah mewakili," tulisnya.
@rumahlesney berkomentar hal pejabat bermewah-mewah sudah hal umum. "Sudah rahasia umum," tulisnya.
Sedangkan @mamah_theaa berpikir lebih positif. Ia menduga para pejabat itu mempunyai usaha lain.
"Mungkin dia punya usaha lain, Selain gaji PNS," duganya.
Tonton videonya di sini.
Kontributor Suarajogja.id: Ismoyo Sedjati
Berita Terkait
-
Siswa SMK Ditembak Mati, DPR Geram Polisi Sebut Gangster: 'Gangster Seperti Apa?'
-
Kecam Penembakan Warga di Semarang dan Bangka Belitung, KontraS: Polisi Telah Melakukan Pembunuhan di Luar Hukum
-
Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian, Nasir Djamil Beberkan 4 Alasan Krusial
-
PPN Naik 12 Persen, Produsen Mobil Mewah Tak Terpengaruh?
-
Dari Setoran Hingga Tembakan: Polisi di Lingkaran Tambang Ilegal
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Ini Hasil Identifikasi dari BKSDA Yogyakarta Soal Buaya yang Dievakuasi dari Tegalrejo
-
Lazismu Sinergikan Asta Cita dan Pembangunan Berkelanjutan, Gerakkan Ekonomi Lewat Kampung Berkemajuan
-
Keroyok dan Bacok Orang saat Tawuran, Polisi Amankan 11 Orang Dewasa dan Anak-anak
-
Yuk Dapatkan Diskon Biaya Provisi 50% Sambut HUT ke-129 BRI, Ini Daftar Program Special BRIguna
-
Warga Keluhkan Bau Busuk dari Sejumlah TPST di Sleman, Ini Langkah yang Dilakukan DLH