SuaraJogja.id - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, mengaku jika dirinya sangat bangga terhadap perjuangan anak asuhnya saat melawan Vietnam U-20 pada pertandingan terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Seperti yang telah diketahui bersama, skuat Garuda Nusantara mampu mempecundangi Vietnam U-20 dengan skor tipis 3-2 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Minggu (18/9/2022). Kemenangan ini membuat Marselino Ferdinan dkk. dipastikan tampil di Piala Asia U-20 tahun 2023 di Uzbekistan.
"Pertama saya sangat bangga kepada para pemain. Sekarang memang kita bisa menang melawan tim Vietnam. Setelah dapat kemenangan kita jadi lebih percaya diri untuk ke depannya," kata Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers setelah pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Shin Tae-yong menyoroti semangat serta mental anak asuhnya saat Vietnam U-20 berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 meski sempat unggul 1-0 melalui sepakan keras Marselino Ferdinan dari luar kotak penalti.
"Kita cetak gol yang pertama, mungkin kita anggap gampang dan fokus, akhirnya kemasukan dua gol, dan kita bisa membalikkan sampai skor 3-2. Itu artinya membuat tim kita semakin kuat walaupun kita dalam situasi lagi kalah, kita bisa balikin [kemenangan]," ujarnya.
Pelatih asal Korea Selatan juga sempat mengucapkan terima kasih kepada anak asuhnya karena telah berjuang habis-habisan di laga tersebut. Shin Tae-yong mengaku jika dirinya merasa sangat bangga akan keberhasilan itu.
"Sekali lagi, saya sangat terima kasih kepada para pemain dan sangat bangga," ungkap Shin.
Selain itu, seluruh penggemar sepak bola tanah air dan para netizen Indonesia mengaku terharu atas pernyataan Shin Tae-yong yang merasa bangga dengan capaian anak asuhnya. Bahkan tak jarang yang memberikan pujian terhadap kualitas sang pelatih.
"Terbukti di tangan Shin Tae-yong, mental pemain sangat bagus,meski diposisi kalah main tetap konsisten, seperti timnas senior waktu lawan Kuwait, bisa comeback dan lawan yang di comeback ngga main-main. Kuwait dan ini Vietnam," ucap salah seorang netizen.
Baca Juga: Akui Skuadnya Belum Sempurna meski Telah Pecundangi Vietnam, Shin Tae-yong Didukung Warganet
"Mentalnya keren, ga salah sih sty pegang kelompok umur . Timnas minimal ya 10th baru bs showoff kata sty.. dg jenjang umur tentunya," ujar netizen yang lain.
"Senior junior sama-sama lolos mantap Opa STY dan skuad garuda Muda," sambung netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Pakar Soroti Peluang Kerja Luar Negeri, Kabar Gembira atau Cermin Gagalnya Ciptakan Loker?
-
Menko Airlangga Sentil Bandara YIA Masih Lengang: Kapasitas 20 Juta, Baru Terisi 4 Juta
-
Wisatawan Kena Scam Pemandu Wisata Palsu, Keraton Jogja Angkat Bicara
-
Forum Driver Ojol Yogyakarta Bertolak ke Jakarta Ikuti Aksi Nasional 20 November
-
Riset Harus Turun ke Masyarakat: Kolaborasi Indonesia-Australia Genjot Inovasi Hadapi Krisis Iklim