SuaraJogja.id - Capaian vaksin booster Covid-19 di DIY masih berada di kisaran 42,83 persen per Senin (19/9/2022) kemarin. Jumlah itu meleset dari target awal yang diharapkan bisa menyentuh angka 50 persen di akhir Agustus kemarin.
Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinkes DIY, Agus Priyanto tidak memungkiri bahwa ada sejumlah penyebab yang mengakibatkan progres vaksinasi dosis ketiga itu makin melambat. Salah satunya dari sisi masyarakat itu sendiri yang menilai tak begitu memerlukan vaksin booster tersebut.
"Satu dari sisi masyarakat mereka lebih menilai atau dari yang ditangkap dari teman-teman di fasilitas pelayanan kesehatan itu cerita, bahwa rata-rata jawaban di masyarakat yang belum booster itu mereka menyampaikan kan sudah dua kali sudah cukup," ujar Agus saat dihubungi awak media, Selasa (20/9/2022).
Dua dosis vaksin Covid-19 itu dipercaya banyak warga sudah cukup untuk melindungi dirinya. Sehingga tidak diperlukan lagi vaksin booster.
Ada pula yang menyampaikan sudah pernah vaksin satu atau dua kali ditambah kemudian sudah pernah terpapar Covid-19. Jadi kekebalan alamiah itu dianggap lebih kuat daripada mendapatkan vaksin dosis ketiga.
Kemudian masih ada kelompok ketiga yang disebutkan Agus, takut untuk divaksin booster. Namun bukan ketakutan seperti saat awal pemberian vaksin Covid-19 seperti kabar hoaks yang masih banyak bertebaran.
Tetapi mereka lebih takut kepada efek samping vaksin dosis ketiga itu sendiri. Banyak masyarakat yang enggan divaksin booster karena tak ingin aktivitas sehari-harinya kemudian terganggu akibat efek samping baik itu demam atau lainnya.
"Jadi ada perubahan sebenarnya di komunitas (masyarakat) terkait dengan vaksin itu sendiri," tuturnya.
Belum lagi, kata Agus, secara momentum pun kabar atau berita dari kasus Covid-19 sudah tertutup dengan isu lain. Sehingga masyarakat pun juga tak lagi fokus melihat pada perkembangan Covid-19 itu sendiri.
Baca Juga: Cenderung Stagnan, Capaian Vaksin Booster Covid-19 di DIY Masih 42,83 Persen
"Kalau ini saya bilang secara sosial juga ada endemi. Jadi secara sosial sudah jenuh sosialnya kemudian informasi publik momentum tekanan juga sudah menurun drastis, kebijakan juga sudah sangat longgar. Sehingga semua sudah ada proses kembali kepada endemi sosial," terangnya.
"Jadi masyarakat itu sudah menganggap Covid-19 itu sebagai hal biasa. Konteks endemi, juga gitu. Nantinya masyarakat akan menganggap bahwa Covid-19 itu ya kayak masuk angin biasa," sambungnya.
Lambatnya pergerakan capaian vaksin booster itu juga ditambah dengan pelaksanaannya yang makin terbatas. Dalam artian sudah tidak lagi semasif dulu beberapa waktu lalu.
"Kalau dulu semua bergerak tidak hanya Dinas Kesehatan tapi begitu banyak lembaga yang membantu. TNI, Polri, KAI, Poltekes, dan sebagainya bergerak untuk vaksinasi tapi sekarang semua sudah kembali endemis lagi, kembali ke induknya. Nah dinas kesehatan yang tetap melaksanakan itu," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up