SuaraJogja.id - Seorang Jenazah yang diduga hanya diantar oleh perangkat desa saat akan dibawa ke pemakaman viral di media sosial. Tak ada rombongan warga bahkan keluarga yang tampak mengiringi dalam video tersebut. Kejadian itu diketahui terjadi di Desa Kedak, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.
Dalam prosesi pemakaman jenazah, biasanya, paling depan sendiri ada pihak dari keluarga yang menabur bunga. Namun, terlihat hanya ada satu ibu perangkat desa saja yang menebar bunga.
Tayangan video ini diunggah akun Instagram @ndagel.crew, Rabu malam (21/9/2022). Video ini sudah ditonton ribuan warganet.
Tertulis caption di video, "Bukan cerita Indosiar. Ini nyata. Tadi siang meninggal gak ada yang nganterin. Sampe perangkat desa yang nganterin ke makam. Semoga kita semua nanti meninggal dalam keadaan baik. Khusnul Khotimah. Dan banyak yang mendoakan," tulisnya.
Baca Juga: Viral Perangkat Desa Makamkan Warganya, Ini Hukum Mengurus Jenazah Bagi Warga Sekitar
Video viral itu mendapat berbagai respon dari warganet. Beberapa orang memuji para perangkat desa, lainnya mencibir dan melayangkan hujatan.
"Semoga perangkat desane diberi kelancaran rejekinya,"tulis warganet.
Ada warganet yang mendoakan perangkat desa tersebut agar panjang umur. "Panjang umur gae perangkat desane [panjang umur untuk perangkat desanya]," tulis warganet lainnya.
Terlepas dari viralnya video tersebut, melansir dari Suara.com, kabar kematian warga yang diketahui bernama Partono itu sudah diberitahu perangkat desa melalui pengeras suara di masjid pada Selasa (20/9/2022) pagi. Namun karena bersamaan dengan aktivitas warga yang bekerja, kondisi desa sepi hingga perangkat desa turun tangan.
Dari penelusuran, Partono tidak dibiarkan begitu sajaoleh keluarga, namun keluarga almarhum memang ada tetapi seorang kakak kandungnya mengalami keterbelakangan mental. Sehingga semua prosesi pemakaman dilakukan oleh perangkat desa.
Berita Terkait
-
Tujuh Tim Bertarung Hindari Degradasi, Siapa Terlempar dari BRI Liga 1?
-
CEK FAKTA: Kantor Kaesang Digeledah Kejagung, Uang Miliaran Disita
-
Lika-liku Perjalanan Hidup Revi Mariska: Pernah 'Gila' Kini Jadi Advokat
-
CEK FAKTA: AFC Larang Indonesia Naturalisasi Pemain Belanda
-
CEK FAKTA: Detergen Cair Bisa Digunakan untuk Pelembab Wajah
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
Terkini
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"
-
Juru Parkir Jogja Siap dengan QRIS, Ini Lokasi Pilot Projectnya
-
Lewat Pemberdayaan, BRI Antar UMKM Kopi Nusantara ke Pentas Global