SuaraJogja.id - Ribuan pengunjung memadati Kustom Kulture Festival atau Kustomfest 2022 di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (01/10/2022). Dibuka Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (menparekraf) Sandiaga Uno, sekitar 150 motor dan 40 motor kustom dipamerkan kali ini.
Salah satu yang ditunggu-tunggu para pecinta motor adalah motor Shirley Junior berbasis H-D FLH tahun 1969 milik bassis eksentrik band Red Hot Chili Peppers, Mr Flea. Motor ini dihadirkan langsung dari Amerika Serikat oleh Luck MC, builder kenamaan asal Jepang.
Dipamerkan khusus di salah satu boot, motor ini dijaga petugas keamanan. Pengunjung diperbolehkan memotret motor namun dilarang untuk memegang Harley Davidson FLH buatan 1969 tersebut.
Motor yang beberapa kali diunggah Mr Flea di sosmed ini dibuat oleh builder internaisonal, Masa dari Luck MC. Masa dikenal merupakan builder bertangan dingin dengan karya-karya sederhana namun berkarakter. Beberapa penghargaan pernah diraih di berbagai kustomshow dunia.
"Kali ini dia membawa salah satu motor kustom terbaiknya milik mr flea," ujar Direktur Kustomfest, Lulut Wahyudi disela acara.
Selain motor milik Mr Flea, dalam Kustomfest kali ini dihadirkan lucky draw motor chopper elektrik yang diberi nama Condrodimuko. Motor listrik ini khusus dibuat Lulut bersama tim Retro Classic Cycles.
“Kehadiran motor chopper ini saya harap bisa menjadi pemicu bagi builder lain untuk bisa juga membuat sebuah karya dengan basis motor listrik. Dan kali ini pengunjung bisa datang membeli tiket seharga Rp 100.000 untuk membawa pulang motor bersejarah ini," jelasnya.
Sementara Sandiaga mengungkapkan industri desain produk seperti yang dipamerkan dalam Kustomfest kali ini diprediksikan akan terus meningkat. Bahkan Kustomfest bisa menjadi tuan rumah bagi perkembangan dunia produk industri dan bisa menjadi roda roda ekonomi pariwisata dan juga UMKM di Indonesia.
"Selain itu, kehadiran acara KUSTOMFEST ini juga turut membantu tingkat okupansi penginapan di wilayah Yogyakarta karena banyaknya tamu yang hadir," paparnya.
Baca Juga: Sandiaga Uno dan Menteri Perdagangan Singapura Bahas Kerja Sama Wisata Kapal Pesiar
Sandiaga berharap Kustomfest bisa terus menjadi event kelas dunia ini menjadi. Hal ini sebuah keuntungan bagi pariwisata Indonesia yang sudah mulai bangkit lagi belakangan ini.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Gokil! Hadiah Lucky Draw Kustomfest 2022 Bukan Kaleng-kaleng, Motor Listrik Modifikasi Bergaya Chopper
-
Puasa Dua Tahun, Kustomfest Hadirkan Legendaris Red Hot Chili Peppers
-
Hadiri KustomFest 2021, Menkop UKM Teten Masduki Dorong Kreativitas Modifikator
-
Liar Abis, Modifikasi Honda PCX di Kustomfest 2019 Ini Bisa Jadi Inspirasi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan