SuaraJogja.id - éL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro, hotel bintang empat yang berjarak hanya 20 meter dari jalan utama Malioboro memperingati Hari Batik Nasional 2022 kali ini dengan rangkaian acara Lomba Foto Kue Batik. Acara ini diadakan pada hari Minggu 02 Oktober 2022 jam 11:00 hingga 13:00 berlokasi di Prambanan Restaurant dengan dimeriahkan oleh komunitas Kompakers Jogja sebanyak 25 orang dengan membawa peralatan kamera sendiri-sendiri.
Rangkaian acara kali ini yaitu sharing dari Ibu Vanny selaku fotografer dengan tema “Motret Produk Nggak Pake Repot”, dilanjut dengan sharing oleh Chef Pastry Ariyo demo cara membatik diatas kue tart.
Lanjut acara pada sesi lomba foto, yakni semua peserta yang hadir wajib hunting Kue Batik yang sudah disediakan oleh Chef Pastry di beberapa titik lokasi di dalam Prambanan Restaurant.
“Lomba Foto tema Hari Batik Nasional kali ini antusiasme anggota Kompakers Jogja sangat baik, bahkan ada peserta yang berasal dari Sidoarjo Surabaya turut hadir menyemarakkan acara kali ini.
Kita beri kesempatan anggota untuk memposting hasil fotonya di Instagram maksimal tanggal 3 Oktober 2022 jam 23:59 WIB, sehingga mereka masih punya waktu untuk editing dan memikirkan caption yang tepat”, ujar Sankar Adityas Cahyo selaku Marketing Communications
Manager di sela-sela memandu acara Hari Batik Nasional 2022 kali ini.
Hadiah menarik telah disiapkan oleh pihak hotel bagi peserta lomba foto kali ini yaitu voucher F&B sebesar Rp. 100.000 dan Rp. 200.000, serta sebuah voucher menginap gratis di eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro termasuk sarapan pagi untuk 2 orang.
Antusias peserta lomba foto kali ini luar biasa mereka mendengarkan sesi sharing dengan seksama, hunting foto hingga mengikuti demo membatik kue tart dengan seru. Ikuti selalu akun Instagram hotel @elhotelroyalemalioboro untuk informasi dan promosi lebih seru lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo