SuaraJogja.id - Nama Ratu Tisha kembali disebut-sebut oleh kalangan penggemar sepak bola tanai air dan netizen Indonesia. Mereka merindukan sosok eks Sekretaris Jenderal PSSI era Edi Rahmayadi itu.
Di tengah carut marut sepak bola Indonesia usai Tragedi Kanjuruhan yang menelan ratusan korban jiwa, nama Ratu Tisha ramai diperbincangkan di media sosial.
Banyak yang berharap agar perempuan berusia 36 tahun itu kembali menjadi bagian dari PSSI dalam membangun sepak bola Indonesia lebih baik lagi ke depannya.
"Sebagai mantan Sekjen PSSI, tak heran jika nama Ratu Tisha diharapkan kembali ke PSSI pada situasi sekarang. Secara keahlian, Ratu Tisha tidak perlu diragukan lagi. Pernah juga menjadi Komite Kompetisi AFC," ungkap salah seorang netizen.
Baca Juga: FIFA: Piala Dunia U-20 2023 Momen Perbaiki Citra Indonesia
Kemampuan Ratu Tisha dalam mengelola sepak bola Indonesia tidak perlu diragukan. Banyak yang menilai jika dirinya merupakan sosok penting dalam keberhasilan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Selain itu ada juga yang mengklaim jika keberadaan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia tak luput dari campur tangan Ratu Tisha dalam meyakinkan pelatih asal Korea Selatan itu.
Namun sangat disayangkan kerja sama antara PSSI dan Ratu Tisha harus berakhir. Posisinya sebagai Sekretaris Jenderal PSSI digantikan oleh Yunus Nusi.
Saat ini dukungan kepada Ratu Tisha untuk kembali ambil bagian dalam kepengurusan PSSI terus disuarakan oleh para penggemar sepak bola tanah air dan netizen Indonesia.
"fans dan netizen jg mau doi balik urus federasi. cuma yg jd masalah yg milih orang2 didlm federasi kan bukan fans sama netizen jd yaa susaah juga," ucap netizen yang lain.
Baca Juga: 8 Dosa PSSI Atas Tragedi Kanjuruhan, Publik: Sudah Waktunya Cuci Kolam
"Nah ini setuju saya...secara penggemar bola yg kaum hawa jd harus ada lah perwakilan perempuan,apalagi ratu ini sedikit banyak tau lah soal pengurusan pssi," ujar netizen lainnya.
Bakan tak segan-segan ada beberapa netizen yang mendorong Ratu Tisha untuk mencalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI. Pengalamannya dalam dunia sepak bola dinilai sudah selayaknya jadi Ketum PSSI menggantikan Iwan Bule.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Pernyataan Shin Tae-yong dan PSSI Tak Sejalan Soal Eliano Reijnders yang Dicoret Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Berniat Mundur dari PSSI, Wapres Gibran Pasang Badan! Sudah Pak..
-
Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI, Sumardji: Bagian dari Kekecewaan
-
Segini Uang yang Harus Dikeluarkan PSSI Jika Ingin Jurgen Klopp Jadi Pelatih Timnas
-
Erick Thohir Tiba-tiba Unggah Foto Bareng Bek Sayap Jepang, Ada Apa?
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
TPST Piyungan Overload, Menteri LHK Desak DIY Olah Sampah Sisa Makanan Jadi Cuan
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja