SuaraJogja.id - Akhirnya terjawab sudah mengenai akan bergabung dalam grup mana Timnas Indonesia pada perhelatan Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Hasil drawing Piala Asia U-20 2023 menunjukkan bahwa skuat Garuda Nusantara di bawah asuhan Shin Tae-yong menempati Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan.
Selain itu Grup A Piala Asia U-20 juga diisi oleh dua negara asal jazirah arab, yakni Irak dan Syiria yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-20 nantinya.
Berikut hasil drawing pembagian grup babak penyisihan Piala Asia U-20 di Uzbekistan yang akan bergulir sejak 1 Maret hingga 18 Maret 2023.
Baca Juga: Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia U-19 Bisa Lolos ke Fase Gugur Piala Asia U-20 2023, Asalkan...
Grup A
Uzbekistan, Indonesia, Iraq, dan Syiria.
Grup B
Qatar, Australia, Vietnam, dan Iran.
Grup C
Baca Juga: Bersaing dengan Tuan Rumah, Shin Tae-yong Yakin Indonesia Lolos dari Grup A Piala Asia U-20
Korea Republic, Tajikistan, Jordan, dan Oman.
Grup D
Saudi Arabia, Japan, China, dan Kyrgyzstan
Berada di Grup A Piala Asia U-20 2023 membuat Timnas Indonesia tak gentar untuk menghadapi lawan-lawannya saat babak penyisihan grup yang akan bergulir bulan Maret tahun depan.
Bahkan tak jarang dari kalangan penggemar sepak bola tanah air dan para netizen Indonesia yang memberikan dukungan penuh kepada skuat Garuda Nusantara. Mereka optimis anak asuh Shin Tae-yong tersebut bisa lolos dari babak penyisihan Grup A Piala Asia U-20 2023.
"Ketemu 2 padang gurun harus maximal point...ketemu tuan rumah harus butuh mental bagus agar bisa curi point..yoh bisa yoh," ucap salah seorang netizen.
"Yok berlatih lebih keras Garuda muda biar bisa sapu bersih semua laga," ujar netizen yang lain.
"Optimis lolos semifinal ,perempat final ketemu australia," ucap netizen yang lainnya.
"Bismillah lolos fase group, minimal sebagai runer up," harap netizen satunya.
"Semua grup adalah grup neraka. Karena semua tim yg lolos adalah tim terbaik," tegas netizen lain.
"Yang udah2 tim timur tengah maenya suka provokosi . Tahan emosi untuk pemain timnas kita. Dari segi mental dan fisik gua yakin lolos. Dan semoga bisa kita bertemu Australia dibabak selanjutnya dan kita balas mereka," kata netizen yang lain.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Hetifah Sjaifudian Optimis Timnas Indonesia Bangkit Lawan Bahrain
-
Kisah Australia, Gagal di Semifinal Piala AFF tapi Juarai Piala Asia U-20 2025
-
Rengkuh AFC U-20, Australia Butuh 2 Gelar Lagi untuk Lengkapi Titel Asia Sejati
-
Australia Juara Piala Asia U-20, Indonesia Harusnya Tertampar dengan Kenyataan Ini
-
Australia Tak Cuma Raih Juara, tapi Juga Borong Penghargaan di AFC U-20
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan