SuaraJogja.id - Baru-baru ini, karyawan Leslar Entertainment secara serentak membuat postingan yang menyatakan pamit undur diri dari perusahaan yang didirikan Lesti dan Rizky Billar tersebut. Hal itu pun sontak menimbulkan berbagai spekulasi dari warganet. Mereka beranggapan bahwa Leslar Entertainment akan bubar.
Dalam postingan serentak tersebut, mereka membagikan momen ketika seluruh karyawan tengah berkumpul bersama dengan Lesti Kejora dan juga Rizky Billar. Hingga saat ini, baik Lesti Kejora maupun Rizky Billar sendiri belum memberikan klarifikasi atas hal tersebut.
Salah satu unggahan perpisahan itu terlihat dalam Instagram @lensadonny yang merupakan salah satu karyawan Leslar Entertainment.
"HATUR NUHUN SADAYANA. Terima kasih juga untuk kalian semua yang sudah ikut menyaksikan Leslar Entertainment tumbuh dan berkembang. Terima kasih untuk bubos @lestykejora dan pabos @rizkybillar atas kesempatan yang ga bakal dilupakan seumur hidup. SEE YOU GUYS!" tulis @lensadonny dalam unggahan tersebut, Jumat (28/10/2022).
Baca Juga: Hatur Nuhun, Tulis Eks Karyawan Lesti Kejora dan Rizky Billar yang Mundur dari Leslar Entertainment
Postingan dengan keterangan senada juga dibagikan oleh beberapa karyawan yang lain. Mereka mengucapkan terima kasih atas kesempatan berkarier yang diberikan oleh Lesti Kejora dan Rizky Billar selama ini.
Sebelumnya, rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar diterpa kabar Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), yang dilaporkan oleh ayah Lesti, Endang Mulyana, pada 28 September 2022 lalu. Kasus tersebut pun berakhir dengan kekecewaan publik yang sebelumnya mendukung dan mengkhawatirkan kondisi Lesti Kejora yang kemudian mencabut laporan itu.
Hingga kini, masih belum diketahui secara pasti maksud dari unggahan karyawan-karyawan Leslar Entertainment yang mengaku pamit undur diri tersebut. Kabar mundurnya para karyawan tersebut lantas dibanjiri berbagai komentar dari warganet. Tak sedikit dari netizen menanyakan terkait kelanjutan perusahaan yang dikelola oleh pasangan Leslar tersebut.
"Kok see you Bang?" tulis @trisnibrahmada.
"Resmi bubar, Kak?" timpal @ultialin7723.
Baca Juga: Leslar Entertainment Bubar, Akibat Terdampak Kasus KDRT Lesti Kejora-Rizky Billar?
"Kenapa kak? Kan Leslar udah kembali," ujar warganet yang lain.
"Bang, kasih penjelasan dong ke kami Leslar Lovers, kami jadi bertanya-tanya, bukannya kami juga diberitahu waktu LE dibangun," ujar @dellaeska.
Di samping itu, netizen pun merasa turut prihatin dan memberikan dukungan terbaik untuk Leslar. Mereka berharap di kemudian hari, karyawan Leslar Entertainment dapat bersatu kembali.
Kontributor: Dinna Lailiyah
Berita Terkait
-
Dituding Bertahan dengan Lesti Kejora karena Cuan, Begini Reaksi Rizky Billar
-
Sindir Kasus KDRT Rizky Billar, Selebgram Ini Akhirnya Minta Maaf Usai Diultimatum Lesti Kejora
-
Hampir 10 Bulan Diboikot KPI, Akhirnya Rizky Billar dan Lesti Kejora Tampil Lagi di TV
-
Gegara Dituduh Banting Anak, Rizky Billar: Hati-hati Bro, Ini Sudah Fitnah
-
Dituduh Banting Anak, Rizky Billar Merasa Difitnah: Banting Istri Aja Gak Pernah
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Hilang Saat Berangkat Kerja, Wanita Muda Asal Wonogiri Ditemukan Tewas Mengambang di Bantul
-
Nasabah harus Waspada, Ini Tips dari BRI agar Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Kilas Gunungkidul: Kecelakaan Maut Terjadi Selama Libur Lebaran, Seorang Anggota Polisi Jadi Korban
-
Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran, Pengamen Liar dan Perokok Ditertibkan
-
Urai Kepadatan di Pintu Masuk Exit Tol Tamanmartani, Polisi Terapkan Delay System