SuaraJogja.id - Video berdurasi 24 detik yang memperlihatkan seorang yang sedang menyeberang sungai menggunakan seutas tali viral di media sosial.
Dalam video itu, mulanya tak ada yang aneh selain memperlihatkan upaya seorang pemuda untuk menyeberang sungai menggunakan seutas tali.
Dengan cekatan, pemuda tersebut merayap menggunakan tali yang sudah melintang.
Tapi saat menjelang sampai ke tujuan, tubuh pemuda tersebut tiba-tiba bergoyang naik turun masuk ke dalam air. Hal itu gegara sejumlah rekannya yang iseng menggoyang-goyangkan tali yang sedang dirambatnya.
Baca Juga: Viral Kesaksian Orang Indonesia saat Terjadi Tragedi Itaewon: Berebut Oksigen Saking Sesaknya
Teman-temannya hanya tertawa menyaksikannya. Ia pun tak berdaya melawan goncangan tersebut hingga hanya pasrah.
Video yang diunggah akun Twitter @jayakabajay, Kamis (27/10) itu sudah ditonton sebanyak 9,1 juta kali dengan seribu lebih Like.
"Definisi temen bgst,"tulis keterangan video unggahan tersebut dengan emoticon tertawa.
Warganet pun memberikan beragam komentar menanggapi video viral tersebut. Beberapa menyebut bahwa tindakan para teman yang menggoyang-goyangkan tali itu sudah keterlaluan. Namun tak sedikit pula yang menganggapnya lucu.
"Abis itu gak gw temenin lagi sih yang becandanya berlebihan,"tulis Fenny Hanafi.
Baca Juga: Viral Video Lesti Kejora dan Rizky Billar Mulai Beraktivitas di Televisi, Begini Faktanya
"Berbahaya dan tdk da otaknya. Bercanda boleh, tp jgn yg mengancam nyawalah,"tulis warganet lainnya.
Namun, ada warganet yang menganggap perlakuan seperti itu menunjukkan level tertinggi persahabatan."Level tertinggi persahabatan sihh ini,"tulisnya.
"Bukan becandaan yg lucu sih kyk ginii,"tulis warganet lain.
Warganet ini menyebut teman-temannya orang itu koplak."HA HA HA HA HA HA HA, temannya koplak kabeh,"tulisnya.
"Lucu sih tapi kok kayanya bahaya yaaa,"tulis warganet lain.
Kontributor : Ismoyo Sedjati
Berita Terkait
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Mendag Sidak SPBU yang Diduga Curang di Sleman, Rugikan Konsumen Rp1,4 Miliar per Tahun
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi