SuaraJogja.id - General Manager Royal Ambarrukmo Yogyakarta Herman Courbois menyatakan sudah mulai melakukan persiapan terkait dengan acara pernikahan Kaesang Pangarep dan calonnya Erina Gudono.
Walaupun memang hingga saat itu belum ada kepastian terkait tempat yang akan digunakan untuk pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi tersebut.
"Preparation [persiapan] pasti, internal mulai persiapkan kalau memang terjadi [pernikahan Kaesang-Erina]. Apa yang harus kita lakukan dan lain sebagainya. Tapi untuk sampai saat ini belum ada [kepastian]," kata Herman kepada awak media, Selasa (1/11/2022).
Disampaikan Herman, persiapan internal itu masih sebatas pelatihan dasar saja. Khususnya terkait dengan apa yang kemudian harus diantisipasi jika memang acara pernikahan itu bertempat di Royal Ambarrukmo.
Baca Juga: Soal Kelanjutan Pendopo Agung Jadi Venue Nikah Kaesang-Erina, Begini Kata GM Royal Ambarrukmo
"Kalau persiapan internal ya hanya training saja bila terjadi apa yang terjadi. Tapi sekali lagi karena memang saya juga belum tahu nanti set up seperti apa, ruangan ini seperti apa," tuturnya.
Kondisi keamanan hingga makanan yang akan disajikan terus diperhatikan. Herman mengakui dirinya belajar banyak dari sejumlah pengalamannya selama 26 tahun di Indonesia.
Terlebih ia juga sempat menjamu Presiden ketika berada di hotel lain sebelum di Royal Ambarrukmo. Sehingga standar operasional prosedur (SOP) itu sudah sedikit banyak dipahami.
"Jadi SOP-SOP pasti nanti kita tahu lah, nanti makanan harus dicek, apa yang perlu dipersiapkan, kesukaan makanan seperti apa. So hal-hal itu saja yang masih sangat-sangat basic. Kita persiapkan dan saya mulai melatih lagi stafnya kalau nanti terjadi ya ini harus kita persiapkan dengan sempurna," tegasnya.
Ia optimis dengan waktu pernikahan yang dikabarkan akan dilaksanakan pada Desember 2022 ini, persiapan Royal Ambarrukmo bisa maksimal jika memang dipilih menjadi salah satu tempat acara itu.
Baca Juga: Rumah Tangga Syahrini Diisukan Retak, Akhirnya Kembali Terungkap Alasan Reino Barack Menikahinya
Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi berada di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo Yogyakarta pada Minggu (16/10/2022) pagi. Berdasarkan informasi yang beredar hadirnya kepala negara itu disinyalir berkaitan dengan persiapan pernikahan putra bungsunya, Kaesang Pangarep.
Berita Terkait
-
Teka-teki Kerupuk Setoples Kaesang Pangarep, Kode Apa Lagi?
-
Bantah Jadi Simpanan Cagub, Klarifikasi Vanessa Nabila Dinilai Blunder Kayak Polemik 'Nebeng Jet Teman'
-
Di Tengah Cibiran karena Dukung Cagub Ahmad Luthfi, Kaesang Pangarep Disanjung Ayah Hebat
-
Kaesang Sebut Jateng Merah PSI, Lebih Berkuasa Siapa Dibanding PDIP?
-
Anggap Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Bisa Bikin Jateng Lebih Baik, Kaesang: Cabut Kartu Tani yang Tak Tepat Sasaran
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu
-
Gelar Simposium di UIN Sunan Kalijaga, Ini Sembilan Rekomendasi Gusdurian Soal Kebebasan Beragama di Indonesia