SuaraJogja.id - Baru-baru ini, Soimah membuat heboh warganet. Sebab, unggahan TikTok-nya yang memparodikan Susi, Asisten Rumah Tangga (ART) Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi saat sidang kasus pembunuhan berencana Brigadir J, viral di media sosial. Warganet mengaku terhibur dengan tingkah Soimah tersebut.
Dalam video berdurasi satu menit itu, dirinya terlihat mengenakan penutup kepala disertai dengan filter menangis. Hal itu membuat penampilannya tampak memelas meskipun terlihat lucu. Di video tersebut, dirinya menggunakan backsound saat Susi dicecar banyak pertanyaan oleh hakim, akan tetapi selalu menjawab tidak tahu.
Sontak Soimah pun memparodikannya, karena jawabannya yang monoton itu dinilainya terkesan lucu. Soimah yang menirukan jawaban Susi saat ditanya oleh hakim hanya menjawab ‘tidak tahu’.
"Saya tidak tahuuu," tulis Soimah dalam keterangan unggahannya itu, dikutip Kamis (3/11/2022).
Baca Juga: Ditanya Modal Jadi Artis, Soimah Jelaskan Kualitas Diri dan Proses Berkembang yang Utama
Unggahan tersebut pun dibanjiri berbagai komentar dari warganet. Mereka mengaku terhibur dengan video singkat Soimah yang memparodikan Susi. Netizen pun memberikan komentar yang juga menggelitik.
"Coba tanya nama kamu siapa? Lgsg spontan jawab ‘saya tidak tahu’," tulis @erlitalinda.
"Di saat aku greget dengan sii susii di situlah aku ketawa karena Mak Soimah," ujar warganet yang lain.
"Si mulya nanya mulu sih, BTW si mulya siapa?" timpal @ay111.
"Saya tidak tau seberapa sering susi bilang saya tidak tau," ungkap warganet yang lain.
Baca Juga: Soimah Blak-blakan Sempat Benci Ibu Karena Memintanya Mengutamakan Kerja
Sebelumnya, ada 12 orang saksi yang dihadirkan pada sidang kasus pembunuhan berencana Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin 31 Oktober 2022 lalu. Salah satu saksi yang kemudian menjadi sorotan adalah ART Ferdy Sambo, Susi.
Berita Terkait
-
Ngamuk Disinggung Peluk Kristen, Soimah Bongkar Alasan Tak Suka Ditanya Agama
-
Kronologi Raffi Ahmad Diinfus, Ternyata Gara-Gara Kelelahan Hingga Berujung Pingsan
-
Beda Tarif Febri Diansyah vs Ronny Talapessy: Dulu Lawan di Kasus Ferdy Sambo, Kini Bersatu Bela Hasto
-
Kekayaan Febri Diansyah di LHKPN: Pengacara Istri Ferdy Sambo Kini Bela Hasto Kristiyanto
-
Ketahuan Genit ke Wanita Lain, Rizky Billar Kena Semprot Anak Sendiri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan