SuaraJogja.id - Nama Shayne Pattynama akhir-akhir ini kepar menghiasi layar media sosial, khususnya Instagram dan Twitter. Sosoknya selalu menjadi perbincangan hangat publik penggemar sepak bola tanah air dan para netizen Indonesia.
Pertama kali nama Shayne Pattynama mencuat di kalangan publik saat dirinya menjadi salah satu nama dari beberapa nama yang akan menjadi calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.
Baru-baru ini Komisi X DPR RI menyetujui permohonan Shayne Pattynama untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) melalui rapat terbukan yang dihadiri langsung oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.
Pemain berdarah keturunan Indonesia itu mengaku sudah tidak sabar untuk membela Timnas Indonesia. Dalam sebuah laporan ada yang mengatakan jika keinginan Shayne Pattynama untuk berseragam Merah-Putih tak lepas dengan adanya wasiat dari sang ayah.
Baca Juga: Shayne Pattynama Tak Sabar Bela Timnas Indonesia, Publik Desak Percepat Prosesnya
Banyak yang tidak tahu jika Shayne Pattynama memiliki darah Indonesia dari garis sang ayah. Ayahnya merupakan pria kelahiran Semarang, Jawa Tengah.
Shayne Pattynama merupakan salah seorang pemain sepak bola profesional kelahiran Belanda 11 Agustus 1998. Pemain yang saat ini berusia 24 tahun itu sedang memperkuat Viking FK yang berlaga di kompetisi teratas liga Norwegia.
Bermain di kasta tertinggi Liga Norwegia bersama Viking FK, Shayne Pattynama menempati posisi sebagai fullback kiri. Ia meniti kariernya dalam sepak bola sejak dia berseragam klub pemuda SV Lelystad '67, Ajax, dan FC Utrecht.
Sebelum bergabung dengan klub Viking FK pada tahun 2021, Shyane Pattynama lebih dulu berseragam klub Telstar pada tahun 2019 silam.
Pemain yang saat ini masih berusia 24 tahun itu sebenarnya tidak hanya bermain di posisi bek kiri, Shayne Pattynama juga bisa dipasang sebagai gelandang.
Baca Juga: Shayne Pattynama Bakal Segera Bela Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Pratama Arhan?
Kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar tak lepas dari kerja kerasnya saat menimba ilmu sepak bola di Ajax Amsterdam dan FC Utrecht.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja