SuaraJogja.id - Deddy Corbuzier secara resmi mengangkat Nada Tarina Putri sebagai anak sejak tahun lalu, ketika dirinya menjadi salah satu juri di ajang pencarian bakat. Kala itu, Nada merupakan salah satu peserta yang turut berkompetisi di panggung tersebut.
Gadis kelahiran 10 Agustus 2009 itu kini telah menginjak usia 13 tahun setelah satu tahun bersama dengan keluarga Corbuzier. Namun, tak disangka, Deddy Corbuzier mengakhui telah mengalami culture shock ketika mendapati seorang anak gadis yang langsung berada pada masa puber.
Hal itu ia sampaikan dalam podcast terbarunya bersama sejumlah komika Aci, Ardit, dan Praz Teguh beberapa waktu lalu. Ayah yang akrab disapa Om Ded itu mengaku kaget dengan perubahan seorang anak perempuan.
"Gua shock culture, bos. Karena gua baru nikah, bini gua yang baru juga kan belum pernah punya anak juga, gak pernah punya anak, tiba-tiba punya anak 12 tahun, gak pernah tau punya anak cewek, tiba-tiba menstruasi seperti apa, gua shock culture," ungkap Deddy Corbuzier.
Selain itu, suami Sabrina Chairunnisa itu juga mengatakan bahwa caranya dalam mendidik Nada sangatlah berbeda dengan Azka Corbuzier, putranya. Hal tersebut dikarenakan menurut Deddy Corbuzier, perempuan lebih rentan, sehingga perlu dibentengi lebih lama sejak dini.
"Yang susah itu, karena Nada sama Azka itu gua ngajarinnya beda," ujarnya.
Nada nantinya, lanjut Deddy Corbuzier, akan mendapatkan pendidikan yang ekstra dari dirinya hingga mencapai usia 18 tahun. Berbeda dengan Azka yang sudah dilepaskannya sejak usia 13 tahun.
Sebab, menurutnya, semua ajarannya nantinya akan merasuk pada Nada di usianya yang ke-18 tahun. Hal itu, bagi Deddy Corbuzier, yang akan membentengi Nada dari berbagai pengaruh buruk orang lain.
Kontributor Suarajogja.id: Dinna Lailiyah
Berita Terkait
-
Cara Gunakan Fitur Akun Keluarga di Grab, Pantau Perjalanan Lebih Aman
-
KPR BRI Property Expo 2024, Permudah Proses Pilih dan Beli Rumah di Area Surabaya
-
Mobil Keluarga 7 Penumpang di Bawah 100 Juta! Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Pakar Kerajaan Ungkap Harapan Ratu Elizabeth II Terhadap Meghan Markle yang Kini Telah Pupus
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir
-
Kasus Jual Beli Bayi Terbongkar di Kulon Progo, Pelaku sudah Beraksi Belasan Kali
-
Jual Beli Anak di Kulon Progo Terbongkar, Orang Tua Bayi Tak Ditahan, Ini Penjelasannya
-
Bayi Dijual Rp25 Juta, Polisi Ringkus 4 Tersangka Jual Beli Anak di Kulon Progo