SuaraJogja.id - Jenderal Andika Perkasa mengungkapkan rencana ke depannya setelah dirinya resmi berhenti menjabat sebagai Panglima TNI. Hal itu diungkapkan langsung saat dirinya melakukan wawancara ekslusif di salah satu TV nasional.
Menurutnya, setelah dirinya pensiun dari TNI AD, ia menilai jika usianya yang sudah 58 tahun masih terbilang muda. Dirinya mengaku masih bisa untuk produktif.
"Ya, 58 itu masih mudalah menurut saya. Kita masih produktif, bukan hanya bidang saya tapi juga kan secara umum banyak profesi dokter juga selama dia masih bisa mendapatkan surat izin praktek yang tiap lima tahunan dievaluasi itu dia masih bisa," ucap Jenderal Andika Perkasa.
Kendati demikian, saat Jenderal Andika Perkasa ditanya lebih spesifik mengenai aktivitas apa yang akan dilakukannya setelah pensiun, ia mengaku tidak tahu dan belum memikirkan hal tersebut.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Diberi Pangkat Tituler TNI AD oleh Prabowo Subianto, dan Disahkan Panglima TNI
"Saya harus tetap melakukan sesuatu. Saya belum tahu. Saya belum mikir," imbuhnya.
Selain itu, sosok Panglima yang berbadan kekar dan tampak masih muda itu, juga mendapat sebuah pertanyaan mengenai dirinya yang ramai dibicarakan oleh publik dan disebut-sebut akan dicalonkan menjadi Presiden atau calon wakil Presiden.
"Saya realistis, saya ini siapa sih. Tapi yang jelas saya gak mau GR-lah. Saya merasa saya baru menyelesaikan tugas saya sebagai panglima TNI. Saya akan pikirkan nanti setelah saya pensiun," jawabnya dengan nada bercanda.
Terkait kelompok-kelompok yang mulai mengkampanyekan dirinya sebagai calon Presiden atau calon Wakil Presiden pada Pemilu tahun 2024 mendatang, Andika Perkasa tidak merasa keberatan dan tidak akan melarang mereka untuk berbuat hal sedemikian rupa.
Namun saat dirinya mendapat pertanyaa suatu saat sebuah partai datang dan menawarkan dirinya dicalonkan sebagai calon Presiden atau calon wakil Presiden, Jenderal berusai 58 tahun itu akan menjawabnya setelah dirinya resmi pensiun dari TNI AD.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Disematkan Pangkat Letnan Kolonel Tituler TNI AD dari Menhan Prabowo Subianto
"Ini yg disebut rendah hati, tidak akan terpancing omongan yg terlalu tinggi, dan malas untuk menjawab & membahas & hanya tersenyum," ungkap salah seorang netizen.
"Dari kata kata "saya ini siapa sih" Seorang panglima yang dipandang tinggi sangat mempunyai jiwa yang rendah hati, panjang umur jenderal," sambung netizen yang lain.
"Bismillah RI 1 pak, dan Bu Hety cocok bgt jd ibu negara dari belas asihnya, lembut dan pengayom bgt," doa netizen satunya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Pilkada Serentak 27 November Dijaga Ratusan Ribu Prajurit TNI, Panglima juga Siapkan Pesawat Hercules hingga Super Puma
-
Panglima TNI Tegaskan Netral di Pilkada 2024 Meski Puluhan Prajurit Terdaftar Jadi Cakada
-
Monitor Segala Risiko, Tim Intelijen Disebar Antisipasi Aksi Massa Saat Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Kapolri Sematkan Bintang Bhayangkara Ke Panglima Dan Tiga Kepala Staf TNI
-
Digempur Israel, Panglima TNI Ungkap Kondisi Para Prajurit yang Bertugas di Lebanon
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Keroyok dan Bacok Orang saat Tawuran, Polisi Amankan 11 Orang Dewasa dan Anak-anak
-
Yuk Dapatkan Diskon Biaya Provisi 50% Sambut HUT ke-129 BRI, Ini Daftar Program Special BRIguna
-
Warga Keluhkan Bau Busuk dari Sejumlah TPST di Sleman, Ini Langkah yang Dilakukan DLH
-
Temui Endah Subekti-Joko, Bupati Petahana Gunungkidul Sunaryanta Akui Kekalahannya
-
Damkar Kota Jogja Evakuasi Buaya Sepanjang 3 Meter, Diduga Peliharaan Warga yang Lepas