SuaraJogja.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI senantiasa meng-create economic dan social value untuk dapat terus 'Memberi Makna Indonesia'. Dalam rangka memaknai Hari Raya Natal dan Menyambut Tahun Baru 2023, perseroan turut berbagi dengan menyalurkan berbagai bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari progam BRI Peduli yang bertajuk Berbagi Kasih Bersama BRI.
"Hal ini menjadi bentuk kepedulian sekaligus rasa syukur di tengah suasana hangat Natal. Di samping itu, BRI senantiasa untuk terus berkomitmen hadir di tengah masyarakat dalam mengimplementasikan social value serta mendukung pemulihan ekonomi nasional," ujarnya.
Bantuan tersebut pun didistribusikan ke seluruh Regional Office BRI, meliputi Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Lampung, Palembang, Pekanbaru, Padang, Medan, Makassar, Manado, Banjarmasin, Denpasar, dan Papua. Adapun penyaluran dilakukan melalui yayasan/lembaga/gereja/perangkat pemerintah setempat.
Baca Juga: Saham BBRI Diborong Investor Asing, Ada Apa Nih?
Bantuan paket sembako dan santunan tersebut diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, terlebih di tengah pandemi COVID-19 yang masih berlangsung.
BRI sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) senantiasa hadir menunjukkan bukti nyata kepedulian untuk masyarakat. Dalam penyaluran bantuan, BRI tetap menerapkan aspek keamanan dan keselamatan sesuai dengan protokol kesehatan. BRI juga memastikan bantuan dapat tersalurkan dengan tepat untuk masyarakat yang membutuhkan.
Seluruh rangkaian kegiatan tersebut dilakukan dengan tertib dan aman, seperti memakai masker dan menjaga jarak. Masih dalam rangka berbagi, belum lama ini BRI juga turut memaknai peringatan Hari Ibu dengan memberikan bantuan dan berbagi bersama di Sekolah Alternatif untuk Anak Jalanan (SAAJA).
BRI melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli, memberikan bantuan sarana pra-sarana pendukung pendidikan di SAAJA serta bantuan perlengkapan sekolah bagi anak-anak berupa tas sekolah, buku tulis, dsb. Selain itu, diserahkan pula bantuan paket sembako berupa beras, minyak goreng, gula pasir dll, kepada para Ibu yang merupakan orang tua murid SAAJA. Bantuan-bantuan yang diberikan diharapkan bisa mendukung aktivitas sekolah sehingga bisa menjadi wadah yang baik bagi anak didik.
Baca Juga: BBRI Inisiasi Program BRI Peduli Penanganan Limbah Masker Non Infeksius
Berita Terkait
-
Membanggakan, Batik Tulis dengan Warisan Budaya Ini Sukses di Pasar Global Berkat Pemberdayaan BRI
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam