SuaraJogja.id - Komitmen untuk terus tumbuh dan memberikan layanan terbaik kepada para nasabahnya terus ditunjukkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Pesero) Tbk atau BRI. Hal tersebut ditunjukkan melalui kinerja positif perseroan, salah satunya di segmen bisnis Wealth Management BRI.
Tercatat pada penghujung 2022, dana kelolaan atau Asset Under Management (AUM) BRI meningkat mencapai 22,5% secara tahunan atau year-on-year (yoy). Disamping itu, Growth Fee Based Income (FBI) Investasi BRI mengalami kenaikan signifikan sebesar 30,12% yoy. Senada, FBI bancassurance BRI juga mengalami kenaikan sebesar 26,98% yoy. Sehingga secara keseluruhan FBI BRI meningkat sebesar 27,55% yoy. Selain itu, sebagai mitra distribusi, BRI juga mencatat total penjualan SBN Ritel pada primary market sebesar Rp10,6 triliun sepanjang 2022 dengan market share penjualan mencapai sekitar 10% secara nasional.
Direktur Bisinis Konsumer BRI, Handayani mengungkapkan bahwa perseroan akan terus menjaga pencapaian tersebut. “BRI selalu mempersiapkan strategi untuk memperkuat edukasi pengelolaan keuangan kepada masyarakat, dengan tema Wealth Management For All,” ujarnya. Instrumen produk yang ditawarkan, lanjutnya, juga memiliki risiko yang aman. Investasi dan proteksi bekerja sama dengan Manager Investasi, Asuradur maupun Sekuritas yang terpercaya dan berpengalaman.
Hal ini merupakan bentuk komitmen BRI dalam mendorong inklusi investasi kepada masyarakat dan nasabah, sebagaimana komitmen BRI untuk terus “Memberi Makna Indonesia”. BRI optimistis bisnis wealth management memiliki prospek cerah dan akan terus tumbuh di masa depan.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Indonesia Hari Ini, Selasa 10 Januari 2023
Saat ini, total outlet layanan nasabah prima BRI sebanyak 184, terdiri dari 1 Signature Private BRI Outlet, 34 Sentra Layanan BRI Prioritas, dan 149 Priority Lounge yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu, BRI juga memiliki 113 Kantor Cabang yang mempunyai izin sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Untuk setiap nasabah BRI Private & Prioritas pun mendapatkan kartu identitas yang berfungsi sebagai kartu ATM sekaligus sebagai kartu debit. Kartu tersebut tergabung dalam jaringan internasional Premium Debit Mastercard. Di samping itu, nasabah BRI Private dan BRI Prioritas juga mendapat berbagai keuntungan, seperti travel privileges, lifestyle privilege, concierge privilege, serta information on education privilege.
Melalui kinerja Wealth Management yang progresif selama 2022, BRI juga berhasil mendapat sejumlah penghargaan, antara lain Asiamoney - Winner Best Domestic Private Bank in Indonesia, Asia Trailblazer Award - Highly Commended Excellence in Mass Affluent Banking, The Asian Banker - Winner Best Wealth Management Bank in Indonesia, The Asset Triple A Private Capital Award – Best Private Bank for HNWI’s, Service Quality Index (SQ Award) 2022 - Diamond Award.
BRI juga meraih empat penghargaan secara sekaligus melalui Global Private Banking, di antaranya Winner Best Bank for Priority Banking, Winner Best Wealth Management for $250k $500k AUM, Highly Acclaimed: Best Private Bank for Entrepreneurs, dan Highly Acclaimed: Outstanding Private Bank for Growth Strategy).
Baca Juga: Persib Terus Matangkan Persiapan Jelang Duel Lawan Persija
Berita Terkait
-
OPPO Run 2024 di Bali Pecah Rekor! 5.000 Pelari dari 23 Negara Ikut Meramaikan
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Promo Spesial Hotel Indigo Bintan: Staycation Hemat Pakai Kartu BRI!
-
Dapatkan Diskon Kimukatsu Malang & Surabaya, Bayar Pakai BRImo!
-
Liburan Hemat Akhir Tahun! Nikmati Diskon Hotel di Agoda Pakai Kartu Kredit BRI
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya