SuaraJogja.id - Era digitalisasi yang semakin masif membuat banyak perusahaan mengadopsi teknologi terkini dan mengembangkan produk dan jasa digital yang sesuai dengan kebutuhan pasar. Salah satunya adalah bank terbesar di Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI yang terus mempercepat dan melakukan transformasi digital di Indonesia.
Hal ini ditunjukan dari kinerja super apps BRImo yang menuai respons positif dari masyarakat. Volume transaksi finansial melalui BRImo pada tahun 2022 mencapai Rp2.669 triliun atau tumbuh lebih dari dua kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, sedangkan dari sisi jumlah transaksi mencapai 1,83 miliar transaksi.
Keberhasilan tersebut pun juga tidak terlepas dari strategi yang dilakukan dengan memetakan layanan digitalisasi perbankan, peningkatan kualitas layanan digital banking, hingga upaya BRI yang terus mengembangkan talenta digital. Hal ini diungkapkan oleh Direktur Digital dan Teknologi Informasi BRI, Arga M. Nugraha, yang menjelaskan bahwa kemampuan talenta digital saat ini semakin dibutuhkan.
"BRI terus meningkatkan kemampuan talenta digital dengan cara menyediakan akses informasi seluas-luasnya kepada pekerja kami, para Insan BRILiaN, hingga memberikan berbagai pelatihan baik yang dilakukan secara online maupun offline," ujarnya.
Baca Juga: Siapkah Guru Melakukan Transformasi Digital?
Untuk memenuhi kualitas pelatihan, BRI bekerja sama dengan sejumlah lembaga pendidikan ternama di luar negeri, seperti Massachusetts Institute of Technology (MIT) dan Gartner, sebuah firma penelitian dan konsultasi teknologi yang berbasis di Stanford, Connecticut, Amerika Serikat.
Dalam aspek teknologi informasi, BRI telah memperkuat pengolahan big data dan pemanfaatan kecerdasan buatan (AI). Berbagai layanan perbankan dikreasikan untuk dapat lebih menjawab kebutuhan pasar dan perkembangan era digital. Pencapaian ini juga mendorong BRI untuk memberikan layanan terbaik bagi nasabah.
Penguatan IT operating model, misalnya, terus ditingkatkan dengan kinerja yang kompeten dari talenta digital. BRI juga melakukan transformasi sesuai blueprint transformasi kami, BRIvolution 2.0.
“Talenta digital BRI terbuka dan terekspos dengan berbagai perkembangan terbaru. Caranya dengan memberikan mereka akses kepada informasi dan edukasi seluas-luasnya,” tambahnya.
BRI telah memberangkatkan banyak talenta digitalnya untuk terus menimba ilmu, antara lain dengan program beasiswa ke mancanegara serta sertifikasi profesional di berbagai bidang teknologi informasi.
Baca Juga: Deklarasi Bali pada KTT G20 Bawa Angin Segar Buat Transformasi Digital di Indonesia
Salah satu bukti pencapaian talenta digital perusahaan adalah prestasi yang telah diraih. Seperti pada tahun lalu dua Insan BRILiaN, yakni Nur Arifin Akbar dan Nitia Rahmi meraih prestasi Silver Medal Finalist pada perhelatan besar UN World Innovation Day Hack 2022 sebagai Blockchain Center of Excellence Team dari BRI yang berkompetisi di bidang blockchain.
Berita Terkait
-
Anak Usaha Dapen BRI Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis untuk Kebutuhan SDM
-
Kisah Helena Sukses Kembangkan Batu Akik Jadi Bisnis Perhiasan Menjanjikan dengan Bantuan BRI
-
Tabel Cicilan KUR BRI Pinjaman Rp20 Juta Hingga Rp50 Juta, Cek Syarat Terbaru
-
BRI Komitmen Dukung Inklusi Keuangan Nasional Melalui Holding Ultra Mikro
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Pertandingan Liga Italia Ditunda
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
Terkini
-
Jumlah Jukir & Pedagang ABA Terdampak Bertambah, Pemda perlu Verifikasi Ulang sebelum Relokasi
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta