SuaraJogja.id - Perawatan kulit seharusnya merupakan sebuah investasi jangka panjang yang dilakukan secara konsisten dengan menggunakan produk skincare berkualitas. Manfaat yang diberikan pun mestinya sesuai dengan klaim yang telah melewati pengujian valid.
Brand lokal Kaila menjawab permintaan konsumen dengan menghadirkan produk yang telah teruji klinis dan transparan terhadap semua kandungan serta klaim yang diberikan.
Dalam rangka memperkenalkan rangkaian produk skincare berkualitas, Kaila juga melakukan rebranding dengan mengusung konsep baru: Fun, Modern and Powerful. Kaila skincare hadir dengan slogan Smart Skincare for Your Real Skin yang didukung 3 pilar yaitu:
- Skininteligent ingredients : diformulasikan dengan smart ingredients yang dapat bekerja efektif tepat pada sel kulit yang bermasalah
- Skinminimalism product : terdiri dari rangkaian produk yang praktis dan tidak melibatkan banyak tahapan penggunaan.
- Real product's claim : klaim setiap produk berdasarkan data uji klinis yang telah dilakukan dan hal tersebut dicantumkan secara transparan di kemasan produk.
Kaila meluncurkan 7 produk terbaru dalam lini skincare mereka untuk memenuhi kebutuhan perawatan kulit wanita Indonesia sehari-hari. Produk tersebut terdiri dari:
Baca Juga: 5 Alasan Penting Mengapa Pria Juga Harus Pakai Skincare
- Have a Nice Skin Gentle Facial Wash
- Pardon My Glow Essence Toner
- C-You On The Bright Side Brightening Serum
- Plump it My Way Hydrating Serum
- Acne Go Away Acne Serum
- Moist Come True Skin Barrier Cream
- Bless Your Lash Eyelash Serum
Salah satu smart ingredients unggulan adalah X50 Pure Whiteâ„¢ dengan konsep Drone Technology yang ada di dalam produk Kaila C-You on The Bright Side Brightening Serum. Drone Technology bekerja bagaikan drone yang mampu melihat sel kulit bermasalah dan bekerja tepat sasaran. Ini membantu kulit tampak terlihat lebih cerah, noda bekas jerawat dan flek hitam memudar.
Seluruh produk dalam rangkaian smart skincare dari Kaila teruji secara dermatologi, dan telah tersertifikasi oleh BPOM, 100% Halal, non-alcohol serta perfume-free, sehingga aman untuk digunakan sehari-hari.
Selain itu, rangkaian smart skincare dari Kaila sudah teruji klinis efektif memberikan hasil dalam 28 hari, berdasarkan uji In Vivo dan In Vitro yang telah dilakukan. In Vivo dan In Vitro yaitu uji yang dilakukan dengan self-testing dan lab testing. Hasil maksimal di kulit sudah dapat dilihat dengan penggunaan skincare Kaila secara konsisten selama 28 hari.
"Kami melihat saat ini konsumen terutama generasi Z sudah mulai aware dengan pemilihan ingredients di dalam sebuah produk. Oleh sebab itu, Kaila hadir untuk memberikan sebuah produk yang berkualitas, bukan hanya memberikan hasil yang efektif di kulit namun juga aman untuk digunakan sehari-hari," ujar Margaretha Naomi selaku Brand Manager Kaila, Selasa (7/2/2023), dikutip dari siarn pers.
"Skincare Kaila juga menawarkan manfaat yang sesuai dengan klaimnya karena kandungan di dalamnya kami informasikan secara transparan yang didukung dengan data uji klinis dan dermatologi," imbuhnya.
Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Flek Hitam Membandel, Mudah Bisa Dilakukan di Rumah
Rangkaian produk skincare terbaru dari Kaila sudah tersedia dan dapat dibeli di seluruh toko official offline dan online Kaila.
Berita Terkait
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Kasus Jual Beli Bayi Terbongkar di Kulon Progo, Pelaku sudah Beraksi Belasan Kali
-
Jual Beli Anak di Kulon Progo Terbongkar, Orang Tua Bayi Tak Ditahan, Ini Penjelasannya
-
Bayi Dijual Rp25 Juta, Polisi Ringkus 4 Tersangka Jual Beli Anak di Kulon Progo
-
Besok Nyoblos, Sultan HB X dan Keluarga Pilih di TPS Keraton Jogja
-
Video Asusila Mirip Anggota DPRD Gunungkidul Tersebar, Begini Respon Ketua DPRD