SuaraJogja.id - Musyawarah Wilayah (Musywil) XIII Muhammadiyah dan XII ‘Aisyiyah Daerah Istimewa Yogyakarta digelar pada 17 hingga 19 Februari 2023. Permusyawaratan tertinggi tingkat wilayah ini berlangsung di kampus Universitas ‘Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta, Ringroad Barat, Nogotirto, Sleman, Yogyakarta.
Rangkaian acara dimulai pada Jum’at (17/2) sore dengan tukar mandat peserta Musywil. Sepanjang hari itu, dipenuhi dengan kegiatan Syiar to Musywil yang diikuti peserta dalam jumlah mencapai ribuan orang dari seluruh DIY. Acara pagi hari adalah senam bersama, jalan sehat, dang owes. Semakin meriah karena ada pengundian doorprize.
Pada Jum’at siang, pembukaan expo dan bazar, pentas seni, talkshow dengan tema Kampus Ramah Anak dalam Pandangan Psikologi bersama Annisa Warastri, S.Psi., M.Psi. Jumlah stand sebagai tempat expo dan bazaar sebanyak 143. Expo dan bazaar dilaksakan Jum’at (17/2) sampai Minggu (19/2).
Hari Sabtu (18/2) pagi, rombongan pelari yang dikoordinir UAD Runners mengadakan Musywil Run 13 K, start dari Gedung PWM DIY di Gedongkuning dan finish di kampus UNISA Yogyakarta. Pukul 06.00 WIB, diadakan Pengajian dalam Rangka Musywil dengan pembicara Ustadz Drs. H. Hamdan Hambali (Wakil Ketua PWM DIY).
Pembukaan Musywil pada hari Sabtu (18/2) pukul 09.00 - 11.00 WIB. Diharapkan dihadiri beberapa pejabat DIY maupun kabupaten/kota se DIY. Pada acara Pembukaan, Ketum PP Muhammadiyah Prof. Dr. H. Haedar Nashir, M.Si., akan menyampaikan amanat. Usai pembukaan, dilanjutkan acara musyawarah oleh Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah secara terpisah di ruang berbeda.
Musywil Muhammadiyah tahun ini mengusung tema ‘Membumikan Risalah Islam Berkemajuan, Mencerahkan Jogja’. Sedangkan, Musywil Aisyiyah mengusung tema ‘Perempuan Berkemajuan Mewujudkan DIY Berkeadaban’.
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY, Drs H Gita Danu Pranata SE MM menjelaskan, musywil ini merupakan cara untuk mencari calon pemimpin sekaligus menyiapkan program selama lima tahun ke depan. Gita mengharapkan partisipasi semua komponen untuk menyukseskan hal ini.
“Untuk itu, partisipasi semua komponen masih tetap kita diharapkan. Jadi, peran-peran Muhammadiyah dan Aisyiyah itu bisa dirasakan semua pihak dan kita menjalankan hubungan yang baik juga dengan semua pihak,” ujar Gita.
Gita meyakini Muhammadiyah dan Aisyiyah akan berpartisipasi untuk mewujudkan DI Yogyakarta sarat barokah.
Hari Minggu (19/2) dimulai dengan Pengajian Musywil oleh DR. Okrisal Eka Putra, L.C., M.Ag., pada pukul 06.00 WIB. Sore hari pukul 15.30 WIB acara Penutupan Musywil di antaranya dengan pengumuman hasil pemilihan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah DIY periode 2022-2027.
Berita Terkait
-
Bank Panin Dubai Syariah Gandeng PP Muhammadiyah, 'Mobil Kemanusiaan' Jadi Langkah Awal
-
30 Ucapan Milad Muhammadiyah 2024, Bisa Jadi Referensi Caption Media Sosial
-
Link Download Logo Milad Muhammadiyah 2024 PNG, Ini Tema yang Diusung
-
Bukan KH Ahmad Dahlan, Ini Sosok Kiai Pemberi Nama Muhammadiyah
-
Silsilah Keluarga KH Ahmad Dahlan Pendiri Muhammadiyah, Bersambung ke Rasulullah SAW
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Video Asusila Mirip Anggota DPRD Gunungkidul Tersebar, Begini Respon Ketua DPRD
-
Sidak Pasar Jelang Nataru, Mendag: Harga Minyakita Akan Normal Pekan Ini
-
Imbas Kecurangan Takaran BBM di Sleman, Bupati Perketat Sertifikasi Tera SPBU
-
Mendag Sidak SPBU yang Diduga Curang di Sleman, Rugikan Konsumen Rp1,4 Miliar per Tahun
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities