SuaraJogja.id - Podcast atau siniar menjadi salah satu media elektronik yang sedang banyak diminati akhir-akhir ini. Alasannya, podcast punya banyak pilihan tema yang bisa Anda pilih sesuai selera Anda. Beberapa tema atau topik yang terkenal mulai dari yang menyenangkan seperti podcast tema komedi hingga podcast yang dapat buat bulu kuduk Anda merinding, yaitu tema horor.
Tema horor masih menjadi salah satu tema yang paling banyak didengarkan di podcast. Dengan kumpulan cerita mistis yang mencekam serta pembawaan host yang menarik, podcast horor jadi pilihan banyak orang. Salah satu cara mendengarkan cerita mistis di podcast adalah melalui Noice.
Untuk Anda pencinta tema horor, berikut ini 5 podcast horor yang ada di Noice untuk Anda.
1. Scary Things
Rekomendasi podcast horor di Noice yang pertama adalah Scary Things. Scary Things merupakan podcast yang dibawakan oleh 3 host yaitu Fadil Camui, Shahabi Sakri, dan Nadilla. Ketiga host tersebut akan membawakan tiga kisah horor sekaligus dalam satu episode.
Kisah yang dibawakan pun beragam, mulai dari hal yang sedang viral di media sosial hingga cerita dari pendengar. Ketiga host tersebut akan membawakan kisah horor seperti sedang bercerita. Selain itu, suasana podcast yang sesuai dengan cerita membuat podcast ini cocok untuk Anda yang menyukai konten horor.
Scary Things tayang setiap hari Selasa dan sudah merilis 72 episode dan memiliki 53.52 rb subscribers.
2. Nessie Judge: A Night Ride
Podcast horor selanjutnya adalah Nessie Judge: A Night Ride. Jika Anda merupakan subscriber atau sering menonton konten Nessie Judge di YouTube, maka podcast ini cocok untuk Anda Podcast ini dibawakan oleh Nessie dan Upi. Konsep konten Nessie Judge: A Night Ride ini cukup berbeda dengan konten Nessie yang berada di YouTube.
Baca Juga: Melaney Ricardo Takjub dengan Keputusan Titi DJ untuk Melakukan Operasi Breast Reduction
Bedanya, di podcast ini Nessie dan Upi akan membacakan kisah horor dari para pendengar yang mengirimkan pengalaman horor mereka. Tidak hanya itu, Nessie dan Upi juga akan menelpon pengirim cerita dan menceritakan pengalamannya bersama-sama. Selain bertemakan horor, pembawaan Nessie dan Upi yang ekspresif membuat suasana podcast ini jadi lebih seru untuk didengarkan. Sampai saat ini, podcast Nessie Judge: A Night Ride sudah merilis hingga 24 episode dan memiliki 19.2 ribu subscribers.
3. Risa Saraswati: The Podcast
Jika Anda merupakan penikmat konten dari Jurnal Risa di YouTube, maka kanal siniar atau podcast berjudul Risa Saraswati: The Podcast di Noice ini bisa coba Anda dengarkan. Dibawakan langsung oleh Risa Saraswati, kisah-kisah horor yang dibawakan memiliki latar belakang yang berbeda-beda, baik yang dialami oleh Risa Saraswati ataupun oleh anggota tim Jurnal Risa.
Tidak hanya itu, beberapa episode podcast ini juga mengisahkan bagaimana kisah Risa Saraswati bertemu sosok astral dan berteman dengan mereka. Kisah ini cocok untuk Anda yang memang mengikuti Jurnal Risa dan ingin mendengarkan kisah horor Risa Saraswati yang lebih personal. Pembawaan yang tenang membuat Anda dapat menikmati kisah horor ini dengan seru.
4. The Dark Notes
The Dark Notes merupakan kanal podcast yang cocok untuk Anda yang ingin mendengarkan kisah horor dari kasus kriminal. Di The Dark Notes, Clarissa Christiyan dan Ajib akan membahas berbagai kisah kriminal yang menyeramkan dan mengerikan baik kisah kriminal dari Indonesia atau negara lain.
Kisah yang dibawakan tidak semuanya sudah terpecahkan, beberapa episode bahkan membawakan kisah kasus kriminal yang sampai saat ini belum terpecahkan. Beberapa kisah kriminal dari Indonesia seperti kasus Ryan Jombang hingga kasus pembunuh anak Nurin Jazlin dari Malaysia menjadi beberapa episode dari podcast ini.
Selain itu, kisah kriminal lainnya juga dibahas di podcast ini. The Dark Notes memiliki 12 episodes dan sudah memiliki 3.42 subscribers.
5. Do You See What I See?
Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan nama kanal siniar ini. Do You See What I See sekarang juga hadir di Noice dan dapat Anda dengarkan dengan mudah. Tidak tanggung-tanggung, ada dua kanal podcast ini yaitu Do You See What I See? dan Do You See What I See x NOICE. Kedua kanal tersebut memiliki kisah-kisah horor yang berbeda.
Kisah horor yang ditayangkan di Do You See What I See? dan Do You See What I See x NOICE ini berdasarkan kisah nyata yang diberikan dan juga dibawakan oleh para pendengar podcast. Podcast Do You See What I See saat ini sudah memiliki 108 episode dan 5.79 subscribers. Sedangkan untuk kanal Do You See What I See x NOICE memiliki 61 episode dan 5.69 rb subscribers.
6. Podcast Tanah Jawa
Rekomendasi podcast horor di Noice yang terakhir adalah Podcast Tanah Jawa, podcast horor yang berada di bawah naungan Kisah Tanah Jawa. Jika berbicara mengenai kisah horor, Kisah Tanah Jawa sudah pasti menjadi salah satu yang memiliki konten horor yang mencekam. Podcast Tanah Jawa dibawakan oleh Hari Hao atau Om Hao, Banisrael, Prittadewi, dan Scholastika.
Jika pernah melihat konten YouTube Kisah Tanah Jawa, maka konten audio di Podcast Tanah Jawa ini bisa jadi alternatif lain untuk menikmati konten horor dari Kisah Tanah Jawa ini. Hingga saat ini, podcast Tanah Jawa memiliki 62 episode dan 39.97 subscribers.
Demikian 6 rekomendasi podcast horor yang ada di Noice. Anda bisa mendengarkan berbagai konten horor dari podcaster lainnya dengan mudah di Noice. Selain podcast, Noice juga punya konten audio lainnya seperti radio online, Audiobook dan Audioseries.
Berita Terkait
-
Budi Arie Ngaku Sudah Tahu Pemilik Fufufafa, Janji Ungkap di Podcast Deddy Corbuzier
-
Ayu Ting Ting Tak Kapok Berencana Nikah Lagi, Malah Ingin Punya Banyak Anak
-
Jefri Nichol Ngaku Pernah Ditembak Cowok saat Berduaan di Dalam Mobil
-
Video Rina Nose Cosplay Jadi Najwa Shihab dan Yuni Shara Bikin Ngakak: Ngundang Khodam Diri Sendiri
-
Sukses Gelar Podcast Hunt 2024, Podcast Ancur Siap Wadahi Podcaster Baru
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi